Suara.com - Hujan di sejumlah titik di Ibukota Jakarta membuat genangan banjir yang hingga kini masih menggenang rumah-rumah warga.
Tidak hanya menjadi perhatian publik di Indonesia, banjir di Jakarta juga turut diwartakan sejumlah media asing.
Salah satunya adalah Al Jazeera, media yang berkantor pusat di Doha, Qatar memberitakan Jakarta sedang dilanda banjir muson dan ribuan warga dievakuasi.
Dalam artikel berjudul "Monsoon floods hit Indonesian capital, forcing 1,300 to evacuate", media asal Qatar tersebut menekankan proses evakuasi korban banjir.
Menyadur Al Jazeera, Minggu (21/2/2021) sekitar 1.380 warga Jakarta dievakuasi pada Sabtu dari daerah selatan dan timur kota, rumah bagi 10 juta orang.
Media tersebut juga mengukutip pernyataan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang menjelaskan mengenai jumlah daerah yang terdampak banjir.
"Hujan sudah berhenti, tapi air dari daerah lain masih mempengaruhi Jakarta. Mudah-mudahan tidak sampai ke pusat kota dan saat air surut orang bisa melanjutkan aktivitasnya" kata Gubernur Jakarta Anies Baswedan dikutip dari Al Jazeera.
Selain itu, Reuters, media dari Inggris juga ikut mewartakan kondisi Jakarta dan peringatan kondisi cuaca yang menyebabkan banjir dengan mengukutip pernyataan BMKG.
"Ini adalah masa kritis yang perlu kita waspadai," kata Dwikorita Karnawati, Kepala BMKG, kepada kantor berita Reuters.
Baca Juga: Cuaca Ekstrem, BPBD Sumsel Tetapkan Status Siaga Banjir dan Longsor
"Jakarta dan sekitarnya masih dalam masa puncak musim hujan yang diperkirakan akan terus berlanjut hingga akhir Februari atau awal Maret." sambungnya.
BMKG menyebutkan, Jakarta akan waspada selama empat hari ke depan dengan data menunjukkan curah hujan tinggi dalam 24 jam terakhir.
Media-media asing tersebut juga menyebutkan banjir datang pada saat Indonesia sedang bergulat dengan beban kasus Covid-19.
Selain itu, menurut laporan dari Al Jazeera yang mengutip sumber dari ahli, terlalu banyak beton, kurangnya ruang hijau, dan pengambilan air tanah yang berlebihan berkontribusi pada banjir parah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
Terkini
-
Air Doa jadi Modus, ABG di Bandung Dicabuli Dukun Dalih Ritual Sembuhkan Penyakit
-
Diungkap Polri, Ratusan Anak Edarkan Narkoba jadi Alarm Keras: Narkoba Sudah Acak-acak Generasi Muda
-
PSI Temukan Anggaran Janggal di RAPBD DKI 2026: Lampu Operasi Rp 1,4 Miliar, Laptop Rp 43 Juta
-
Menjawab Sidak Dedi Mulyadi, 4 Bukti Kuat Sumber Air Aqua Berasal dari Pegunungan Terlindungi
-
Geger Pesta Seks Gay di Surabaya Bikin Kaget, Profesi Pesertanya Ada ASN, Guru hingga Petani?
-
Soeharto Jadi Pahlawan Nasional? Guntur Romli PDIP Sebut Mahasiswa '98 Bisa Dicap Penjahat
-
FKBI Desak Gubernur Dedi Mulyadi Lakukan Tindakan Tegas Usai Kaget Sumber Air Aqua dari Sumur
-
Geger Aqua Disebut Pakai Air Sumur Bor, DPR Turun Tangan: Ini Persoalan Serius!
-
Sembuh dari Tifus, Lisa Mariana Siap Diperiksa Bareskrim Sebagai Tersangka Besok Siang
-
Survei Mengungkap: Program MBG Tuai Kekecewaan Tinggi, Publik Desak Evaluasi