Suara.com - Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat diadakan pada hari ini, Jumat (5/3/2021) di sebuah hotel di Sibolangit, Deli Serdang, Sumut. Berikut ini adalah fakta-fakta yang dirangkum oleh Suara.com terkait penyelenggaraan KLB Partai Demokrat di Sibolangit.
1. Muncul kaus bergambar Moeldoko
Dalam penyelenggaraan KLB tersebut, muncul suatu fenomena yang cukup mengejutkan. Beberapa orang yang ada di lokasi KLB tampak mengenakan kaus partai dengan gambar wajah Moeldoko di bagian depan.
Hal yang lebih mengejutkan, dalam kaus tersebut juga tertulis keterangan yang menyebut Moeldoko sebagai Ketua Partai berlambang mercy ini.
2. Moeldoko terpilih menjadi ketua
Jhoni Allen yang bertindak sebagai pimpinan sidang dalam acara tersebut menyatakan bahwa Moeldoko telah terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.
Sebelumnya, Moeldoko ditetapkan sebagai calon ketum Partai Demokrat bersaing dengan salah satu kader senior Demokrat yaitu Marzuki Alie.
3. Marzuki Alie ditunjuk sebagai Ketua Dewan Pembina
Setelah kalah dalam voting melawan Moeldoko, Marzuki Alie lantas ditetapkan sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.
Baca Juga: Moeldoko Ketum Demokrat Versi KLB, Kubu AHY Minta Perlindungan Pemerintah
Marzuki sebelumnya pernah dipecat dari partai besutan SBY itu. Kini ia kembali lagi ke dalam partai tersebut dan menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Partai versi KLB Sibolangit.
4. Sempat akan dibubarkan DPD Demokrat Sumut
Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, Herri Zulkarnain diketahui sempat melakukan apel siaga di kantor Partai Demokrat Sumut Jalan Gatot Subroto Medan.
Dalam apel tersebut, dijelaskan bahwa DPD Demokrat Sumut akan bergerak menuju ke Sibolangit dengan agenda membubarkan KLB tersebut.
5. Gubernur Sumut tak ingin KLB jadi klaster Covid-19
Gbernur Sumut Edy Rahmayadi menegaskan pelaksanaan KLB tersebut akan didatangi oleh satgas. Hal itu dilakukan untuk memastikan ada atau tidaknya izin penyelenggaraan acara. Ia juga menyebut tak ingin terjadi klaster baru dari acara KLB itu.
Berita Terkait
-
Geser AHY, Moeldoko Berterimakasih Jadi Ketum Demokrat di KLB Deli Serdang
-
Jawab Moeldoko di Ujung Telepon, Pekik Peserta KLB: Merah Putih Harga Mati!
-
Annisa Pohan soal KLB Demokrat Deli Serdang: Kader Gadungan, Orang Bayaran
-
Demokrat Bekasi: Kader yang Berangkat ke KLB Langsung Dipecat
-
Moeldoko Ketum Demokrat Versi KLB, Kubu AHY Minta Perlindungan Pemerintah
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Peringati Hari Pahlawan Besok, Mensos Ajak Masyarakat Mengheningkan Cipta Serentak
-
KPAI: SMAN 72 Bakal Belajar Online, Prioritaskan Pemulihan Psikologis Siswa Usai Ledakan
-
Dinas Pendidikan: SMAN 72 Jalani PJJ Sementara Usai Ledakan, Sekolah Masih Dalam Proses Sterilisasi
-
Menko PMK Pratikno Ajak Masyarakat Aktif Perangi TBC: Cegah Indonesia Jadi Peringkat Satu Dunia!
-
Terungkap! Bocah Bilqis Diculik Saat Main, Dijual Rp3 Juta di Facebook, Ditemukan Selamat di Jambi
-
Pelaku Penembakan Hansip Cakung Ditangkap saat Kabur ke Lampung, Polisi Buru Rekannya
-
Fun Walk DPD RI Catat 2 Rekor MURI, 9 November Ditetapkan Sebagai Green Democracy Day
-
Gus Ipul Pastikan Korban Ledakan SMAN 72 Mulai Membaik, Sejumlah Siswa Sudah Bisa Pulang
-
Surya Paloh: Soeharto Layak Jadi Pahlawan Nasional, Pro Kontra Urusan Nanti
-
Dua Korban Ledakan SMAN 72 Masih di ICU RSIJ, Salah Satunya Terduga Pelaku?