Suara.com - Saat melakukan shalat Idul Fitri, umat Islam perlu membaca doa. Tentunya bukan asal berdoa. Bagaimana bacaan latin doa diantara takbir sholat Idul Fitri?
Ketika Idul Fitri, seluruh umat muslim di dunia melaksanakan shalat Id yang terdiri dari dua rakaat. Pada rakaat pertama dianjurkan bertakbir sebanyak tujuh kali dan membaca doa iftitah.
Sedangkan pada rakaat kedua kita dianjurkan untuk bertakbir sebanyak lima kali. Saat jeda di antara satu takbir ke takbir lainnya dianjurkan membaca doa zikir berikut ini. Melansir dari islam.nu.id, berikut doa di antara takbir shalat Idul Fitri.
Subhanallah, walhamdulillah, wala ilaha illallah, wallahu akbar, wa la haula wala quwwata illa billahil ‘aliyyil azhîm.
Artinya: “Maha Suci Allah, segala puji bagi-Nya, tiada tuhan selain Dia, Allah Maha Besar, dan tiada daya serta upaya selain berkat pertolongan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung.”
Sebelum memulai takbir shalat Id terlebih dahulu membaca niat sholat Idul Fitri yakni:
Ushallii sunnatan lii'idil fitri rak'ataini [imaaman / makmuuman] lillahi ta'aala"
Artinya: “Aku berniat shalat sunnah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala.”
Baca Juga: Kapan Idul Fitri 2021? Ini Tanggal 1 Syawal 1442 Hijriah dan Cuti Bersama
Kemudian dilanjutkan dengan membaca takbiratul ihram atau Allahu Akbar sambil mengangkat kedua tangan.
Setelah membaca takbir 7 kali di rakaat pertama, dilanjutkan membaca Surah Al-Fatihah. Lalu, disunahkan membaca surah Al-A'la. Dan dilanjutkan dengan iruku’, iktidal, sujud, duduk di antara dua sujud, dan sujud kedua.
Sementara itu, pada rakaat kedua, membaca takbir sebanyak 5 kali. Di sela-sela takbir tersebut membaca:
"Subhanallah wal hamdulillah walaa ilaaha illallah wallahu akbar."
Artinya: “Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada tuhan selain Allah, Allah maha besar.”
Lalu, diikuti bacaan surah Al-Fatihah dan disunahkan membaca al-Ghasyiyah. Kemudian dilanjutkan dengan rukuk, Iktidal, sujud, duduk di antara dua sujud, sujud kedua, duduk tasyahud akhir dan salam.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Buntut Putusan MK, Polri Tarik Irjen Argo Yuwono dari Kementerian UMKM, Ratusan Pati Lain Menyusul?
-
Halim Kalla Diperiksa 9 Jam Terkait Korupsi PLTU Mangkrak Rp1,35 Triliun
-
Cegah Lonjakan Harga Jelang Nataru, Prabowo Minta Ganti Menu MBG dengan Daging dan Telur Puyuh
-
Cegah Inflasi Akibat MBG, Pemerintah Rencanakan Pembangunan Peternakan dan Lahan Pertanian Baru
-
Remaja Perempuan Usia 15-24 Tahun Paling Rentan Jadi Korban Kekerasan Digital, Kenapa?
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Korupsi Taspen Rugi Rp1 T, Kenapa KPK Cuma Pamer Rp883 M? Ini Jawabannya