Suara.com - Musim pendaftaran CPNS dan berbagai lowongan pekerjaan lain segera tiba. Pemenuhan syarat berkas yang wajib dilakukan setiap orang tentu jadi prioritas. Salah satu berkas yang selalu diminta adalah SKCK alias Surat Keterangan Catatan Kepolisian.
Namun demikian tak setiap orang berkesempatan membuat SKCK di tempat asalnya. Lalu bagaimana cara membuat SKCK luar domisili ketika berada di luar daerah?
Cara Membuat SKCK Luar Domisili
Sebenarnya cara sederhana bisa dilakukan, yakni dengan meminta bantuan dari teman atau kerabat yang ada di area domisili Anda. Berikut cara lengkapnya :
- Hubungi teman atau kerabat yang tinggal di area domisili untuk membantu mengurus SKCK.
- Selanjutnya, urus rumus sidik jari di Polres terdekat, di lokasi Anda tinggal saat ini.
- Setelah mendapatkan bukti rumus sidik jari, lakukan fotokopi dan simpan berkas aslinya. Kirimkan hasil fotokopi berkas sidik jari ke kerabat Anda tadi.
- Persiapkan setiap berkas yang diperlukan dalam mengurus SKCK, antara lain fotokopi KTP, KK, Ijazah, akte kelahiran, pas foto dengan latar belakang merah (ukuran 4 x 6 sebanyak 6 lembar), dan fotokopi rumus sidik jari.
- Kirimkan dokumen yang disyaratkan tersebut kepada kerabat atau teman Anda.
- Tugas teman atau kerabat Anda adalah membawa dokumen tersebut ke kantor polisi terdekat, bisa Polsek, Polres, atau Polda, untuk mengurus SKCK atas nama Anda.
- Setelah prosedur selesai dan urusan administrasi pembayaran diselesaikan (Rp.30.000), mintalah SKCK yang sudah jadi untuk dikirim langsung ke alamat tempat tinggal Anda saat ini.
- Selesai, dalam waktu dekat Anda akan memiliki SKCK yang berlaku dan valid, sehingga bisa digunakan untuk berbagai keperluan.
Mudah bukan?
Sebenarnya, mengurus SKCK sekarang ini bukanlah hal yang sulit. Peningkatan kualitas terus dilakukan oleh setiap pihak, agar dapat melayani masyarakat lebih baik dari waktu ke waktu. Bahkan pada beberapa kota, pengurusan SKCK secara online sudah bisa dilakukan.
Anda bisa menemukannya di artikel terkait, untuk detail dan bagaimana prosedurnya. Semoga artikel mengenai cara mengurus SKCK luar domisili ini berguna, dan selamat berjuang untuk mendapatkan pekerjaan yang Anda inginkan!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Baca Juga: Yuk Intip Daftar Gaji PNS 2021 Terbaru, Ini Besarannya
Berita Terkait
-
Yuk Intip Daftar Gaji PNS 2021 Terbaru, Ini Besarannya
-
Contoh Surat Lamaran CPNS 2021, Ini yang Harus Ditulis
-
Info CPNS 2021 Terlengkap: Jadwal, Syarat, Formasi Pusat dan Daerah
-
Pakai QRIS, Pelayanan SIM, STNK, dan SKCK Kini Secara Non Tunai
-
Cara Pembuatan SKCK Secara Online Terbaru: Prosedur dan Syarat Lengkap
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kerry Riza Ajak Masyarakat Lihat Perkaranya Berdasarkan Fakta Bukan Fitnah
-
Dugaan Korupsi Minyak Mentah: Saksi Bantah Ada Kontrak Sebut Tangki BBM OTM Jadi Milik Pertamina
-
Menuju JFSS 2026, Pemerintah dan Kadin Sepakat Ketahanan Pangan Jadi Prioritas Nasional
-
Aceh Tamiang Dapat 18 Rumah Rehabilitasi, Warga Bisa Tinggal Tenang
-
Usai di Komdigi, Massa Demo Datangi Polda Metro Jaya Minta Usut Kasus Mens Rea
-
Profil Gubernur Papua Tengah Meki Fritz Nawipa: dari Pilot ke Pemimpin Provinsi Baru
-
Catatan Kritis Gerakan Nurani Bangsa: Demokrasi Terancam, Negara Abai Lingkungan
-
Satgas Pemulihan Bencana Sumatra Gelar Rapat Perdana, Siapkan Rencana Aksi
-
Roy Suryo Kirim Pesan Menohok ke Eggi Sudjana, Pejuang atau Sudah Pecundang?
-
Saksi Ungkap Rekam Rapat Chromebook Diam-diam Karena Curiga Diarahkan ke Satu Merek