Suara.com - Pandemi Covid-19 membuat orang harus beradaptasi dalam menghadapi segala aktivitas. Tak terkecuali, proses belajar mengajar.
Kegiatan belajar seperti sekolah maupun kuliah harus dilakukan dari rumah. Sayangnya, suasana di rumah kerap kali mengganggu produktivitas dalam bekerja maupun belajar.
Terlebih, bagi mereka yang telah memiliki anak. Hal ini dialami oleh salah satu dosen yang harus mengajar sambil memangku buah hatinya.
Adegan tersebut terekam di media sosial TikTok dan menjadi FYP di linimasa TikTok. Melalui unggahan TikTok mahasiswinya @opohtetew, tampak seorang dosen sedang mengajar sembari memangku anaknya yang masih bayi.
Dalam kelasnya, ia pun menceritakan bahwa sumber dari tertundanya praktikum mahasiswa disebabkan oleh sang anak.
"Inilah pelaku dari kebanyakan teman semua. Gara-gara dia juga kadang praktikum kita jadi siang, kadang karena dia juga kita jadi tidak praktikum sama sekali. Semuanya karena ini memang sumber dari kehidupan kalian ada di sini," ujar dosen tersebut.
Sembari bercakap, dosen itu sesekali menatap anaknya. Lucunya, karena anaknya belum bisa merespon, ia hanya memasang wajah polosnya yang menggemaskan.
Kehadiran bayi tersebut membuat suasana semakin menghibur.
Melihat video tersebut, warganet pun turut memberikan komentar. Banyak dari mereka juga mengalami hal yang sama saat menjalani kelas online dan menganggap hal itu sebagai hiburan selama proses belajar dan mengajar.
Baca Juga: Epidemiolog Serukan Lockdown untuk Tekan Penularan COVID-19, Apa Alasannya?
"Sumber kehidupan kalian, sungkem dulu sama dedenya," ujar warganet.
"Hee kayak dosen gue, kalo kelas pagi sama anaknya dia. Bapak-able banget, ntar kalo kelas sepi dia sarkas "Arkana mau nanya boleh nak?"," tambah yang lain.
"Anak orang TK dulu, anak Pak Abung langsung kuliah," kata warganet.
"Sama kayak anak dosen gua kalo pas lagi daring gitu dia terlalu aktif sampai yang gua denger cuma suara anaknya," timpal lainnya.
"Dosen tergaul favoritku udah jadi bapak-bapak. Time flies," pungkas warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
Terkini
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 9 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Berbagai Wilayah
-
Polisi Temukan Serbuk Pemicu Ledakan di Rumah Terduga Pelaku Peledakan SMAN 72
-
Densus 88 Terlibat Dalami Motif Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72
-
Blak-blakan Sebut Soeharto Diktator, Cerita 'Ngeri' Putri Gus Dur Dihantui Teror Orba Sejak SMP
-
Sindiran Pedas PDIP usai Jokowi Dukung Soeharto Pahlawan: Sakit Otaknya!
-
Masuk Komisi Reformasi Polri Bentukan Prabowo: Sepak Terjang Idham Azis, Nyalinya Gak Kaleng-kaleng!
-
Menkeu Purbaya Bakal Redenominasi Rupiah, Apa Manfaatnya?
-
Alasan Presiden Mahasiswa UIN A.M. Sangadji Ambon Dukung Soeharto Jadi Pahlawan Nasional
-
Jenguk Korban Ledakan SMAN 72, Mensos Pastikan Biaya Pengobatan Ditanggung Pemerintah
-
Siswa Terduga Kasus Bom Rakitan di SMAN 72 Korban Bullying, Begini Kata Pengamat Teroris