Suara.com - Hadirnya teknologi yang semakin gemilang juga memberikan efek pada gaya hidup banyak lapisan. Begitu juga dengan Generasi Z (Gen Z) yang tidak bisa lepas dari gadget. Bukan hanya untuk memudahkan pekerjaan, gadget juga menjadi gudang hiburan. Salah satunya dengan menyalurkan hobi yang menghasilkan uang dan juga menyenangkan. Banyak anak muda saat ini yang hobi membuat dan menonton video pendek dari aplikasi SnackVideo. Menariknya, menyalurkan hobi tersebut di SnackVideo membuat mereka bisa mendapatkan cuan.
Laporan “Digital 2021” dari We Are Social dan HootSuite mendapati bahwa 98,5 persen pengguna internet di Indonesia mengonsumsi video online setiap bulannya. Hal ini mengindikasikan besarnya peluang untuk masyarakat Indonesia, yang didominasi Gen Z, untuk mendapatkan penghasilan dari sektor yang termasuk bagian industri kreatif ini.
Berdasarkan data tersebut, ShopeePay pun tertarik untuk mempermudah akses digitalisasi finansial bagi pelaku bisnis dan konsumen di seluruh Indonesia. Maka dari itu, hari ini, ShopeePay mengumumkan kerja sama dengan SnackVideo untuk memudahkan Gen Z mendapatkan penghasilan dari hobi membuat dan menonton video. Dengan kerja sama ini, pengguna dan kreator SnackVideo bisa menarik saldo cash yang terkumpul ke akun ShopeePay.
Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay, Eka Nilam Dari mengatakan, kerja sama dengan SnackVideo merupakan sebuah sinergi antara dua layanan yang dekat dengan keseharian Gen Z, yaitu digital payment dan digital entertainment untuk mendorong pertumbuhan industri kreatif tanah air.
"Hal ini juga membuktikan adanya kesempatan kolaborasi dan integrasi yang tidak terbatas antara layanan pembayaran digital dengan platform digital lain, bahkan yang berskala global. Kami harap kolaborasi ini bisa memudahkan Gen Z untuk mendapatkan pendapatan dari hobi mereka membuat dan menonton video online," tutur Eka Nilam.
Sementara itu, Head of Business Operations Snack Video, Yugo Prabowo mengatakan, dalam beberapa waktu terakhir, pihaknya melihat adanya peningkatan ketertarikan dari Gen Z untuk menjadikan hobi mereka membuat dan mengakses video sebagai pendapatan. Di sisi lain, pihaknya juga memiliki kesamaan pandangan dengan ShopeePay untuk menyebarkan manfaat positif dari layanan digital ke lebih banyak orang.
"Oleh karena itu, kami berharap kerja sama ini bisa memberikan manfaat untuk generasi muda dan juga industri kreatif di Indonesia," tuturnya.
Sebagai bagian dari kerja sama, pengguna SnackVideo akan mendapatkan bonus 500 koin untuk penarikan cash dengan ShopeePay di periode 28 Juni - 4 Juli. Untuk mendapatkan bonus koin, pengguna hanya perlu mengikuti beberapa langkah berikut:
1. Buka aplikasi SnackVideo
Baca Juga: SnackVideo Gandeng ShopeePay untuk Bayar Pengguna
2. Buka halaman bonus dan pilih ‘Menarik’
3. Pilih ‘Cash’
4. Pilih jumlah nominal yang ingin ditarik lalu pilih ‘Tarik’
5. Pilih metode penarikan ShopeePay
6. Masukkan nomor HP yang terdaftar di ShopeePay dan nama lengkap
7. Verifikasi nomor teleponmu
Berita Terkait
-
Hari Lansia Nasional, Ini 5 Aktivitas Seru Bareng Kakek dan Nenek Tercinta
-
Sambut Hari Lansia Nasional, Ini 5 Aktivitas Seru Bareng Kakek dan Nenek Tercinta
-
Ajak Apresiasi Pencapaian Tengah Tahun, ShopeePay Hadirkan Kampanye 6.6 Mid Year Deals
-
Beli Voucher Game Online Murah dan Mudah, Ini Berbagai Cara yang Menguntungkan!
-
Snack Video Apk, Aplikasi Berbagi Video dan Penghasil Uang
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Prabowo Mau Manfaatkan Uang Sitaan Koruptor, Ini Pos-pos yang Bakal Kecipratan
-
Diduga karena Masalah Asmara, Seorang Pria Tewas Ditusuk di Condet
-
Mau Kirim 500 Ribu Pekerja ke Luar Negeri, Pemerintah Siapkan Anggaran hingga Rp25 T, Buat Apa Saja?
-
Sidang Perdana Kasus TPPU Eks Sekretaris MA Nurhadi Digelar Hari Ini
-
Masih Lemas Usai Selang Makan Dilepas, Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Kapan Diperiksa?
-
KUHAP Baru Disahkan! Gantikan Aturan Warisan Orde Baru
-
Mencekam! Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali Tewaskan 5 Orang, Bus Agra Mas yang Mulai?
-
Dilaporkan ke MKD, Komisi III Bantah Catut Nama LSM dalam Pembahasan RKUHAP
-
Kunjungi Jepang, Menko Yusril Bahas Reformasi Polri hingga Dukungan Keanggotaan OECD
-
3 Fakta Korupsi Pajak: Kejagung Geledah Rumah Pejabat, Oknum DJP Kemenkeu Jadi Target