Suara.com - Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Takbir Akbar Virtual guna menyambut hari raya Idul Adha. Adanya pandemi Covid-19 memnbuat pemerintah mengajak masyarakat untuk menggelar takbir bersama-sama di rumah masing-masing.
Acara Takbir Virtual tersebut akan digelar pada Senin (19/7/2021) malam. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengajak masyarakat khususnya umat Islam untuk ikut menyambut malam Idul Adha dengan ikut serta dalam acara takbir virtual tersebut.
"Mari meriahkan malam Hari Raya Idul Adha dalam Takbir Akbar Virtual,” ajak Yaqut dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (19/7/2021).
Yaqut menerangkan acara Takbir Akbar Virtual tersebut bakal dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Selain itu akan hadir pula jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju, sejumlah pimpinan lembaga, TNI/Polri, gubernur, hingga elemen masyarakat.
"Mari gemakan takbir, agungkan Asma Allah Yang Mahabesar dan Mahakuasa, dari rumah masing-masing, seraya berharap pandemi ini segera berakhir,” ujarnya.
Takbir Akbar Virtual itu mengusung tema ‘Solidaritas Bersama untuk Indonesia Sehat’ dengan tagar #TakbirDiRumahAja.
Yaqut mengungkapkan bahwa Idul Adha itu mengingatkan umat Islam pada pesan penting Rasulullah SAW saat menyampaikan khutbah wukuf pada Haji Wada’ 14 Abad silam.
Salah satunya ialah pesan untuk menjaga darah dan jiwa setiap manusia.
Baca Juga: Demokrat Sentil Jokowi, Andi Arief: Jumlah Yang Divaksin Tidak Seindah Yang Dikemukakan
“Ini pesan yang sarat dengan nilai-nilai kemanusiaan. Karena itu, di momen Iduladha saat pandemi, mari bangun solidaritas bersama untuk Indonesia Sehat,” tandasnya.
Takbir Akbar Virtual akan disiarkan stasiun-stasiun televisi, radio, dan media lainnya, termasuk media sosial. Adapun acara tersebut akan dimulai pada pukul 19.30 WIB.
Berita Terkait
-
Tata Cara Sholat Idul Adha 1442 H/2021 yang Dilaksanakan di Rumah
-
Masjid Agung At-Tin Tak Gelar Salat Idul Adha, Kegiatan Cuma Sembelih Hewan Kurban
-
Demokrat Sentil Jokowi, Andi Arief: Jumlah Yang Divaksin Tidak Seindah Yang Dikemukakan
-
Antisipasi Klaster Idul Adha, DIY Tiadakan Takbiran dan Salat Id
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Gaet Investasi Rp62 Triliun dari Korea di Cilegon
-
BAM DPR Dorong Reformasi Upah: Tak Cukup Ikut Inflasi, Harus Memenuhi Standar Hidup Layak
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum