Suara.com - Kapolsek Cakung, Kompol Satria menyebut mayat tanpa identitas yang ditemukan di Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur berjenis kelamin perempuan. Dia diduga menjadi korban pembunuhan.
"Perempuan diduga korban pembunuhan," kata Satria saat dikonfirmasi, Selasa (10/8/2021).
Mayat perempuan tanpa identitas ini pertama kali ditemukan oleh petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) pada pagi tadi. Korban ditemukan di sisi Jalan Raya Bekasi dalam kondisi terbungkus kardus dan terpal putih.
Berdasar informasi korban ditemukan sekitar pukul 07.44 WIB. Awalnya petugas PPSU mengira mayat terbungkus kardus dan terpal itu merupakan sampah.
Hingga kekinian Unit Reskrim Polsek Cakung masih menyelidiki kasus dugaan pembunuhan tersebut. Salah satunya dengan memeriksa saksi dan kamera pengawas atau CCTV.
"Semua alat bukti maupun petunjuk kami kumpulkan untuk bisa segera mengungkap kasus ini. Termasuk CCTV di sekitar TKP," pungkas Satria.
Berita Terkait
-
Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Karung Gegerkan Warga Kukar
-
Kabar Duka, Turyati Tewas Disayat-sayat, Mayat Dibuang di Kebun Sawit Solam Raya
-
Misteri Temuan Mayat Perempuan Terapung di Sungai Rokan Masih Belum Terpecahkan
-
Mayat Tak Beridentitas Ditimbun Pasir di Cikande, Sidik Jari Busuk Identifikasi Terkendala
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
BMKG Gandeng Teknologi AI untuk Prediksi Hujan, Akurasi Diklaim Makin Tinggi
-
Kampung Starling: Riuh Rendah 'Dapur' Kafein Ibu Kota yang Terjepit Beton dan Janji Politik
-
Pemeriksaan Dokter Richard Lee sebagai Tersangka di Polda Metro Jaya Ditunda
-
Deklarasi Jadi Partai, Gerakan Rakyat Usung Anies Baswedan sebagai Calon Presiden
-
TKD Aceh-Sumatra Tak Dipotong, Komisi II DPR: Awasi Ketat Jangan Sampai Ada Penyelewengan
-
Pertemuan Kilat Prabowo - Dasco di Halim! Terungkap Misi Besar Presiden Temui Raja Inggris
-
Imbas Proses Normalisasi Usai Banjir Pekalongan, 11 Jadwal Kereta dari Jakarta Hari Ini Dibatalkan
-
Tim SAR Gabungan Temukan Serpihan Pesawat ATR 42-500
-
Siapa Parpol dan Ormas yang Terlibat Kasus Noel? Eks Wamenaker Janji Bongkar Pekan Depan
-
Eks Wamenaker Noel Ebenezer Akan Jalani Sidang Perdana Kasus Pemerasan Hari Ini