Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang kakek-kakek meminta sumbangan uang untuk makan lewat sepucuk surat viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @rendysuryana0, (31/7/2021) diperlihatkan sepucuk surat dari kakek tersebut yang ditulis untuk meminta uang.
Kakek tersebut meminta uang sebesar Rp. 4.000 untuk membeli makan yang akan ia santap bersama sang anak.
"De, boleh bapak minta (makan dengan anak), 4000 (beli di warteg) terima kasih," tulis si kakek dalam suratnya.
Membaca surat tersebut, pria pengunggah video mengaku sangat tersentuh sekaligus merasa miris. Ia sedih melihat si kakek kesulitan membeli makanan.
"Sumpah sakit hati lihat kakek-kakek minta uang buat makan pakai surat kaya gini. Pengen nangis di usia yang udah renta masih bergelut dengan sesuap nasi," ujar pemilik akun Tiktok.
Pria tersebut berharap agar si kakek sehat terus dan selalu dipertemukan dengan orang-orang baik yang akan menolongnya.
"Makasih ya kek doanya. Semoga kakek sehat terus ya, ketemu sama orang-orang baik lagi, amin," lanjutnya.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa dari mereka turut merasa iba pada kakek itu.
Baca Juga: Gunakan Dolar, Penampakan Buket Uang Ini Bikin Jiwa Iri Warganet Meronta
"Pak semoga kita berjodoh untuk bertemu ya pak, saya mau ajak bapak makan, saya ingat bapak saya," ujar salah seorang warganet.
"Demi Allah, saya rela kasih makan tiap hari kalau saya ketemu beliau," ujar warganet lain.
"Sakit banget lihatnya," tulis salah seorang warganet.
"Ya Allah pedih hatiku, sehat-sehat terus ya kek. Tertampar punya uang Rp. 50.000 rasanya dikit banget, ya Allah, astaghfirullah," sahut warganet lain.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Viral Wanita Paruh Baya Nangis Dianiaya Warga Karena Maling, Publik sampai Enggak Tega
-
Dagangan Kakek Penjual Pete Diborong Rp 1 Juta, Jawabannya Bikin Sedih
-
Pria Protes Gegara Nasi Ayam Berbelatung, Respons Pedagang Pancing Amarah
-
Viral Tamu Beri Kado Pernikahan Pakai Cek, Nominal Uangnya Bikin Warganet Iri
-
Gunakan Dolar, Penampakan Buket Uang Ini Bikin Jiwa Iri Warganet Meronta
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Tinjau Bencana Sumatra, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
-
Kode Petasan Terbaca, Polres Jaktim Gagalkan Rencana Tawuran di Flyover Klender Saat Tahun Baru
-
Presiden Prabowo: Bantuan Bencana Wajib Transparan, Tak Ada Ujung-ujungnya Nagih
-
Semua Gardu Induk Aceh Bertegangan, PLN Kejar Pemulihan 180 Desa Masih Padam
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Prabowo: Bantuan Bencana Dibuka Seluas-luasnya, Tapi Harus Transparan dan Tanpa Kepentingan
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
-
DPRD Lebak Dorong Penindakan Tambang Ilegal demi Cegah Bencana Ekologi
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Libur Tahun Baru 2026, Pengunjung Ragunan Diprediksi Tembus 100 Ribu Orang