Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan aksi dua pegawai wanita di lingkungan kantor Ditjen Pajak RI saat sedang bekerja viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah di akun Tiktok Ditjen Pajak RI, Rabu (11/8/2021) tampak dua pegawai wanita tersebut sedang melihat ke sebuah ponsel.
Mereka menyaksikan video seorang pria yang sedang memperlihatkan isi rekeningnya. Dalam video tersebut juga terdengar suara yang viral selama ini, yang berbunyi 'Ganteng? Review saldonya dong'.
Tak lama kemudian mereka langsung memeriksa komputer dan juga dokumen. Mereka seolah-olah sedang melacak riwayat pembayaran pajak dari pria tersebut.
Dalam kolom keterangan unggahan video tersebut, dituliskan sebuah peringatan bagi masyarakat untuk mendaftar NPWP, melapor dan membayar pajak.
"Jika sudah berpenghasilan, daftar NPWP, lapor dan bayar pajak, ya! Semua bisa online lewat pajak.go.id," tulis admin Ditjen Pajak dikutip suara.com, Kamis (12/8/2021).
Para warganet yang melihat video tersebut langsung teringat akan komentar-komentar admin Ditjen Pajak di video-video para cowok yang pamer saldo rekening.
Mereka yakin bahwa dua pegawai wanita tersebut merupakan admin yang selama ini menulis komentar-komentar kocak.
"Pantes kalau saldonya dikit adminnya bilang skip," komentar salah seorang warganet.
Baca Juga: Viral Nakes di Karimun Dapat Kiriman Paket Makanan Dicampur Dengan Tanah Kuburan
"Bener dugaan gue, pasti adminnya cewek," sahut warganet lain.
"Pantes sering komen care baget realistis, ternyata dipegang cewek akunnya," komentar warganet lain.
"Adminnya cewek pasti mantau yang ganteng," tulis warganet lain.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Viral Remaja Perempuan Paksa Hewan Quokka Hisap Vape, Kini Diburu Warganet
-
Sudah Fitting Kebaya Seragam, Ibu Pasrah Dilarang Hadiri Siraman Anak Perempuannya
-
Viral Ekspresi Pasrah Pengantin Pria Kena Omelan Istri, Padahal Masih di Pelaminan
-
Viral Nakes di Karimun Dapat Kiriman Paket Makanan Dicampur Dengan Tanah Kuburan
-
Sebut dr Richard Langsung Jadi Tersangka Usai Laporan Kartika Putri, Pengacara Naik Pitam
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Libur Tahun Baru 2026, Pengunjung Ragunan Diprediksi Tembus 100 Ribu Orang
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
-
BMKG Catat 1.556 Gempa Guncang Aceh Sepanjang 2025, Naik 39 Persen dari Tahun Lalu
-
Gebrakan Dedi Mulyadi: Jabar Haramkan Penanaman Sawit Baru, Ancam Krisis Air
-
Pupuk Bersubsidi Langsung Bergerak di Tahun Baru, 147 Transaksi Terjadi dalam 16 Menit
-
Prabowo Jawab Kritikan: Menteri Datang Salah, Tak Datang Dibilang Tak Peduli
-
KPK Ungkap Laporan Gratifikasi 2025 Capai Rp16,40 Miliar
-
Begini Kondisi Hunian Danantara di Aceh yang Ditinjau Prabowo: Ada WiFi Gratis, Target 15 Ribu Unit
-
Malioboro Ramai saat Libur Nataru Tapi Pendapatan Sopir Andong Jauh Menurun dari Sebelum Covid
-
Prabowo: Pejabat Turun Dinyinyiri, Tak Turun Disalahkan, Kami Siap Dihujat