Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bangsa Indonesia saat ini dihadapkan tantangan, pandemi Covid-19 dan berbagai permasalahan. Ia pun meminta semua pihak termasuk Partai Amanat Nasional (PAN) untuk bergotong royong membantu sesama sebagai cermin akhlak politik.
"Dihadapkan pada tantangan dan pandemi serta berbagai permasalahannya, kita harus bergotong-royong membantu sesama sebagai cermin dari akhlak politik yang berkeadaban," ujar Jokowi dalam sambutan di HUT PAN ke 23 secara virtual yang disiarkan langsung di Youtube PAN TV, Senin (23/8/2021).
Di HUT PAN ke-23, Jokowi mengharapkan PAN menjadi teladan dalam mendahulukan agenda-agenda politik kebangsaan dan kemanusian.
"Mengutamakan kemaslahatan dan keselamatan bangsa. Serta menghindari politik sektarian yang menghalangi persatuan dan keseatuan bangsa," ucap dia.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mempercayai PAN selalu konsisten mengusung obor reformasi dan nilai keindonesiaan. Serta konsisten memperjuangkan moderasi dan inklusifisme politik.
"Saya percaya PAN selalu istiqomah mengusung obor reformasi dan nilai-nilai keIndonesiaan. Konsisten menjalankan politik amar ma'ruf nahi mungkar dalam koridor kebangsaan. Serta teguh memperjuangkan moderasi dan inklusifisme politik," tutur Jokowi.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Negara menyampaikan ucapan selamat ulang tahun PAN ke 23 Tahun. PAN diharapkan konsisten dalam merekatkan kebangsaan dan menyuarakan kemajuan.
"Semoga PAN terus tumbuh, terus berkembang dan konsisten merekatkan kebangsaan serta menyuarakan kemajuan
Semga Allah SWT Tuhan Yang maha Kuasa meridhoi segala ikhtiar bangsa kita. Sehingga kita bisa meraih Indonesia maju yang kita cita-citakan," katanya.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Jokowi Lepas Baju PDIP hingga Megawati Murka?
Berita Terkait
-
Resmikan Tol Kelapa Gading-Pulo Gebang, Ini yang Dimau Jokowi
-
Ritual Usir Pandemi, Sesepuh Klaim Kenal Jokowi Gelar Wayang Kulit Didatangi Ratusan Orang
-
6 Menteri Jokowi Ini Disebut Layak Di-reshuffle, Pengamat Beberkan Alasannya
-
Klaim Kenal Baik Jokowi, Tokoh Masyarakat Ini Nekat Gelar Pentas Wayang Kulit di Masa PPKM
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
Terkini
-
Sudah Ditangkap? Misteri Hilangnya Nama Gembong Narkoba Fredy Pratama dari Situs Interpol
-
MBG di SDN 01 Pasar Rebo Disetop Imbas Keracunan Massal, Sampel Muntahan Siswa Diteliti Puskesmas
-
Miris! Polisi Bacok Polisi di Tempat Hiburan Malam, Propam Polda Gorontalo Ancam Sanksi Berat
-
Acungkan Jari Telunjuk, Ekspresi Prabowo 'Pecah' saat Nyanyi Bareng Sederet Pejabat di Lubang Buaya
-
Keracunan MBG di Pasar Rebo! Mie Pucat dan Bau Busuk Diduga Jadi Biang Kerok
-
Bau Busuk dari Mobil Terparkir Ungkap Tragedi: Sopir Taksi Online Ditemukan Tewas di Pejaten
-
Korupsi Menggila di Desa! ICW Ungkap Fakta Mencengangkan Sepanjang 2024
-
Menkeu Purbaya Curhat Gerak-geriknya di Tiktok Dipantau Prabowo, Mengapa?
-
Organisasi Kesehatan Kritik Rencana Menkeu Tidak Naikkan Cukai Rokok 2026: Pembunuhan Rakyat!
-
Hariati Sinaga Kritik Sistem Kapitalis yang Menghalangi Kesetaraan