Suara.com - Yahya Waloni tengah menjadi sorotan publik setelah ditangkap aparat keamanan. Ditengah kehebohan ini, video lawas Ustaz Abdul Somad alias UAS yang memuji Yahya Waloni kembali beredar.
Video pujian UAS kepada pendakwah kontroversial itu dibagikan warganet "100 jt x ditonton". Pujian itu sendiri sudah tayang pada tahun 2018.
Dalam video, UAS mengungkapkan kekagumannya terhadap sosok Yahya Waloni. Menurutnya, Yahya Waloni merupakan sosok pendakwah yang bertakwa.
UAS mengaku kagum dengan perjalanan spiritual Yahya Waloni. Ia menyinggung bagaimana penceramah asal Sulawesi Utara itu terlahir sebagai non muslim.
UAS juga membeberkan pengorbanan Yahya Waloni yang rela meninggalkan harta dan jabatannya. Hal itu dilakukan Yahya Waloni demi mendalami perjalanan spiritual hingga menjadi muslim bersyahadat.
"Terlahir sebagai non muslim di Sulawesi Utara lalu kemudian mencari, mencari, mencari, meninggalkan rumah dinas," kata UAS dalam video seperti dikutip Terkini.id -- jaringan Suara.com, Jumat (27/8/2021).
"Tinggalkan titel, tinggalkan jabatan rektor. Ia akhirnya menjadi muslim bersyahadat. Itulah Ustaz Yahya Waloni," lanjutnya.
Tak sampai disitu, UAS bahkan mengatakan jika Yahya Waloni akan lebih dulu masuk surga dibanding dirinya. Pernyataan ini disampaikan saat UAS menjawab pertanyaan dari seorang jemaah.
Jemaah itu menyinggung soal apakah setiap muslim akhirnya masuk ke surga, meski transit terlebih dahulu.
Baca Juga: Kasus SARA, Polisi Sebut Perilaku Ustadz Yahya Waloni dan Muhammad Kece Sama
UAS menilai, Yahya Waloni jauh lebih bersih dan berbeda dibanding dirinya yang sudah terlahir dengan agama Islam.
"Kalau engkau berusaha dengan pikiran, engkau berjihad. Kalau engkau mencari, maka engkau lebih utama dari mereka-mereka yang dari lahir bapak ibunya sudah muslim," jelas UAS.
Menurutnya, dosa Yahya Waloni dimulai dari nol karena baru pindah agama. Berbeda dengan dirinya yang sudah lapendos, yakni lelaki penuh dosa.
"Maka Yahya Waloni bersih sebersih-bersihnya karena dimulai dari nol (dosa). Kalau UAS ini kan lapendos, lekaki penuh dosa. Yahya Waloni lebih dulu masuk surga daripada Abdul Somad," pungkasnya.
Ustaz Yahya Waloni Ditangkap Bareskrim Polri
Pendakwah kontroversial Ustaz Yahya Waloni dikabarkan ditangkap oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dit Tipidsiber) Bareskrim Polri. Dia disebut ditangkap di wilayah Cibubur, Jakarta Timur sore tadi.
Tag
Berita Terkait
-
Kasus SARA, Polisi Sebut Perilaku Ustadz Yahya Waloni dan Muhammad Kece Sama
-
Membelah Desa, Kisah Kapolres Sukoharjo Gunakan Motor Beronjong Bantu Warga Disabilitas
-
Ustadz Yahya Waloni Dilarikan ke RS Polri Sehari Usai Ditangkap, Diduga Sakit Jantung
-
Ditangkap, Yahya Waloni Dijerat Pasal Berlapis seperti Muhammad Kece
-
Istri Sering Masak Makanan ala Anak Kos Buat Suami, Alasannya Jadi Sorotan Publik
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Tiga Notaris Jadi Saksi Kunci, KPK 'Kuliti' Skema Mafia Tanah Tol Sumatera
-
Tragedi Ponpes Al Khoziny: Identifikasi Korban Terus Berlanjut, 53 Jenazah Teridentifikasi!
-
Nobel Perdamaian 2025 Penuh Duri: Jejak Digital Pro-Israel Penerima Penghargaan Jadi Bumerang
-
Birokrasi Jadi Penghambat Ambisi Ekonomi Hijau Indonesia? MPR Usul Langkah Berani
-
Jejak Korupsi SPBU Ditelusuri, KPK dan BPK Periksa Eks Petinggi Pertamina
-
'Tsunami' Darat di Meksiko: 42 Tewas, Puluhan Hilang Ditelan Banjir Bandang Mengerikan
-
Prajurit TNI Gagalkan Aksi Begal dan Tabrak Lari di Tol Kebon Jeruk, 3 Motor Curian Diamankan
-
Di The Top Tourism Leaders Forum, Wamendagri Bima Bicara Pentingnya Diferensiasi Ekonomi Kreatif
-
KPK Bongkar Akal Bulus Korupsi Tol Trans Sumatera: Lahan 'Digoreng' Dulu, Negara Tekor Rp205 M
-
Buntut Tragedi Ponpes Al Khoziny, Golkar Desak Pesantren Dapat Jatah 20 Persen APBN