Suara.com - Viral potret kue ulang tahun unik yang berbentuk kardus. Potret tersebut diunggah oleh pemilik akun TikTok @fahiramira baru-baru ini.
Dalam video yang diunggah, sang pemilik akun bahkan bingung untuk menancapkan lilin karena penampilan kue tersebut persis dengan paket berbentuk kardus.
"Sampe kita bingung, persis banget sama paket kuenya," tulisnya sebagai keterangan video seperti dikutip oleh Suara.com, Kamis (7/10/2021).
Dari penampakannya, kue tersebut berbentuk kotak dengan warna cokelat yang mirip banget dengan box kardus paket.
Ada semacam tempelan yang bertuliskan nama e-commerce online shop, lengkap dengan plester bertuliskan Fragile (mudah pecah).
Pria yang mendapatkan kejutan ulang tahun pun sempat takjub melihat kue yang disiapkan untuknya.
Video yang diunggah pada 5 Oktober 2021 lalu ini sudah ditonton lebih dari 3 juta kali dan disukai oleh lebih dari 200 ribu pengguna. Sejumlah warganet juga sempat merasa tertipu karena kue tersebut benar-benar mirip dengan paket.
"Kirain gua kardus atasnya di kasih lilin," komentar warganet.
"Gue kira beli kuenya dari onlineshop ee ternyata memang bentuk kuenya yang kotak, bisa bisaya gw ngakak," ujar warganet.
Baca Juga: Viral, Banjir di Paser, Hantaran Pengantin Diboyong Pakai Perahu, Warganet Menggombal
"Gua pikir ga bisa dimakan kuenya taunya bisa," imbuh warganet.
Sebelumnya, sempat viral momen ulang tahun anak kecil yang dirayakan dengan kue ulang tahun bohongan. Kue tersebut digantikan dengan baskom karena keterbatasan biaya.
Tampak anak balita tersebut tak merayakan ultahnya menggunakan kue ulang tahun, melainkan sebuah baskom penanak nasi.
Disebarluaskan melalui akun Instagram @warung_jurnalis, terlihat sebuah video anak kecil yang tengah menyanyikan lagu selamat ulang tahun.
Anak berusia tiga tahun tersebut mengenakan gaun berwarna biru. Dengan wajah polos dan bahagia, ia meniup lilin di depannya.
Lilin tersebut diletakan di atas baskom. Di sekelilingnya, terdapat tiga buah pisang sebagai hiasan.
Berita Terkait
-
Viral, Banjir di Paser, Hantaran Pengantin Diboyong Pakai Perahu, Warganet Menggombal
-
Dijuluki Anak Sultan Punya Bisnis Omzet Miliaran, Raja Suka Beli Baju Seken
-
Bikin Nangis, Berdiri Depan Mini Market Ternyata Bapak Ini Makan Sampah
-
Cara Download Video Instagram Tanpa Aplikasi, Ini 3 Langkah Terbarunya
-
Facebook Ganti Format IGTV Jadi Video Instagram
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan soal Whoosh, Ini Isi Percakapan Dua Jam Prabowo dan Ignasius Jonan di Istana
-
KontraS Pertanyakan Integritas Moral Soeharto: Apa Dasarnya Ia Layak Jadi Pahlawan Nasional?
-
Viral Pria Gelantungan di Kabel Jalan Gatot Subroto, Ternyata Kehabisan Ongkos Pulang Kampung
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang