Suara.com - Tragedi cukup memalukan menimpa seorang mempelai pria saat mencium kening sang istri usai melangsungkan akad nikah. Momen yang seharusnya romantis itu pun berubah kocak.
Kejadian tersebut sempat terekam kamera dan menjadi viral di jejaring sosial. Salah satunya diunggah oleh akun TikTok @plats082 pada awal Agustus 2021 lalu.
Meski relatif sudah lama, postingan tersebut masih banyak diperbincangkan dan ditonton jutaan orang sampai artikel ini dibuat pada Sabtu (16/10/2021).
Video berdurasi 12 detik itu berisi tayangan sepasang pengantin yang baru saja melangsungkan pernikahan. Belum diketahui pasti identitas pengantin dalam video tersebut.
Momen cium kening berubah kocak
Sama seperti kebanyakan pengantin baru, pria ini langsung mengecup kening sang istri setelah resmi menikah. Dia terlihat begitu tulus ketika mencium wanita pujaan hatinya.
Seharusnya momen itu menjadi hal yang romantis bagi pasangan tersebut, tapi yang terjadi justru sebaliknya. Semua lantaran riasan paes yang dipakai oleh mempelai wanita.
Ternyata produk yang dipakai untuk memaes kening mempelai wanita itu bisa luntur. Jadi paes itu menempel di hidung mempelai pria setelah mencium kening sang istri.
Seketika mempelai wanita pun tak kuasa menahan tawa melihat ada noda hitam di hidung sang suami. Beruntung, ada orang yang langsung tanggap membersihkan noda tersebut.
Baca Juga: Pria Beli Baju Seharga Rp 14 Ribuan, Barang yang Datang Bikin Mengumpat
Komentar warganet
Unggahan akun @plats082 sudah ditonton setidaknya 4,3 juta kali dengan ribuan komentar. Sama seperti mempelai wanita, warganet juga tak kuasa menahan tawa menyaksikan momen tersebut.
"Berasa nyium wajan," celetuk seorang warganet.
"Maap ya ngakak gua, jadi cemong gitu (emoji tertawa)," tutur yang lain.
"Hahahah ngantukku ilang," sambung warganet.
"Mon maap jadi ke empus (kucing) gitu. Mon maap ane ngakak kakak," ujar akun lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!