Suara.com - Viral di media sosial TikTok video seorang pria memperlihatkan nasi kotak yang baru saja didapatkan olehnya. Dia terheran-heran begitu membuka isi bingkisan tersebut.
Pria itu membagikan videonya lewat akun @dametime014 pada 26 September 2021. Meski sudah lama dibagikan, postingan ini masih terus menjadi bahasan di FYP (For You Page) TikTok.
Pria ini mengawali videonya dengan menunjukkan sebuah nasi kotak di atas meja makan rumahnya. Bingkisan itu tertutup rapi dalam kotak makan warna putih yang dilengkapi stiker di atasnya.
Porsi nasi tidak biasa
Perlahan pria itu mulai mengungkapkan rasa herannya terhadap isi nasi kotak tersebut sambil membuka bungkusnya. Kalau biasanya nasi di nasi kotak porsinya kecil, tidak demikian adanya dengan ini.
Saat dibuka, porsi nasi dalam bingkisan yang diterima pria ini lumayan banyak. Hal ini lantas membuat pemilik akun @dametime014 terheran-heran ketika membuka jatah nasi kotaknya.
"Kalau nasi kotak tuh nasinya bulet, terus ada lauknya di pinggir-pinggirnya. Ini kagak dong. Nasinya sekotak-kotak juga banyaknya, apaan ini," kata pria tersebut dalam video unggahan TikTok miliknya.
Di dalam bungkus nasi kotak itu memang terlihat ada nasi yang porsinya lumayan banyak. Di sana ada juga beberapa lauk yang disiapkan oleh si empunya hajat, termasuk balado telur dan emping.
Cerita nasi kotak yang disampaikan oleh pria ini rupanya cukup menarik perhatian warganet. Terbukti, video tersebut sudah mengumpulkan setidaknya 600 ribu views sejak dibagikan.
Baca Juga: Viral, Oknum Guru Pukul Kepala dan Dada Siswa Hingga 10 Kali, Warganet Bandingkan Zaman
Respons warganet
Selain banyak ditonton, cerita akun ini juga mengundang berbagai komentar dari warganet. Tercatat ada sekitar 780 komentar sudah mewarani postingan tersebut.
Beberapa warganet membagikan cerita serupa. Menurut mereka, porsi nasi kotak sebanyak itu adalah hal wajar di sejumlah daerah.
"Eh kalo di desa emang gitu lho. Kata mama, berkatan emang harusnya bisa buat makan bareng 1 rumah," kata seorang warganet.
"Tapi di kota Kudus kalo dikasih nasi kotak/bancaan nasinya emang segitu bang. Gue aja kaget gue dari Solo pindah ke Kudus dikasih nasi segitu ya seneng sih," cerita akun lain.
"Di daerah ane juga emang nasinya segitu," sambung warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Pemprov DKI Kucurkan Rp100 M, Sulap Wajah Rasuna Said Usai Tiang Monorel Lenyap
-
Mentan Keseleo Lidah, Sebut Gubernur Jabar Ridwan Kamil Bukan KDM, Langsung Istighfar dan Minta Maaf
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Polisi Bongkar Praktik 'Love Scamming' di Sleman, Korban di Luar Negeri Dijebak Pakai Konten Porno
-
Gunung Sampah Kembali Muncul di Tangsel, Ini 6 Fakta Terbarunya
-
Indonesia Pimpin Dewan HAM Dunia, DPR: Ini Tanggung Jawab Moral, Beri Contoh Dulu di Dalam Negeri
-
Kubu Laras Sebut Jaksa Berkhotbah Moral, Gagal Paham Feminist Legal Theory dan Unsur Mens Rea
-
Pledoi Laras Faizati Dianggap Angin Lalu, Jaksa Tetap Tuntut Laras Faizati 1 Tahun Penjara
-
Jadi Tersangka Kasus Ijazah Palsu, Wagub Babel Penuhi Panggilan Mabes Polri: Tidak Ada Niat Jahat
-
Terbongkar Love Scamming Lintas Negara di Jogja, Polisi Tetapkan 6 Tersangka