Suara.com - Badan Intelijen Daerah (Binda) Banten tengah menggencarkan program vaksinasi massal di tiga kota dan empat kabupaten. Kali ini mereka menyasar kalangan lanjut usia (lansia) dan pelajar sekolah dasar (SD).
Kabinda Banten Brigjen TNI Cahyono Cahya Angkasa menyebut ketiga kota dan empat kabupaten tersebut meliputi Kota Cilegon, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Lebak, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang dan Kabupaten Tangerang.
Menurut Cahyono, ini merupakan kali pertama program vaksinasi bagi siswa SD usia 6-11 tahun dilaksanakan di wilayah Banten.
"Kami saat ini akan fokus kepada pelajar 6 sampai 11 tahun dan juga lansia untuk mencapai target minimal 70 persen di Provinsi Banten pada akhir Desember 2021 ini,” kata Cahyono kepada wartawan, Selasa (14/12/2021).
Cahyono berujar, setidaknya ada seribu lebih siswa SD yang mengikuti kegiatan vaksinasi massal ini.
Rinciannya, 134 siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Ciputat, Tangerang Selatan dan 233 di SDN Pasar Baru 1 Kota Tangerang.
Kemudian, ada 1.000 pelajar SD yang dipusatkan di SDN Gudang Pasir Nangka Tigaraksa Kabupaten Tangerang.
"Kami bersyukur sekarang Banten masuk ke zona kuning, diharapkan bisa ke zona hijau. Untuk itu kami mengakselerasi vaksinasi sehingga mempercepat herd immunity bagi masyarakat khususnya di Banten vaksinasi,” katanya.
Berkenaan dengan itu, Cahyono menilai perlu adanya kerja sama dari semua pihak terkait untuk menyukseskan program vaksinasi. Sehingga, dapat meningkatkan capaian vaksinasi di seluruh kota/kabupaten Provinsi Banten.
Baca Juga: Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di Tangsel Diikuti 2.800 Siswa
Berita Terkait
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Pembangunan Jembatan Asthara Skyfront City Dimulai, Hubungkan Dua Wilayah Tangerang
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat
-
Tapak Suci SMK Skill Village Islamic School Sabet Prestasi di Banten Pencak Silat Competition 2025
-
Menkes Budi: Populasi Lansia di Jakarta Meningkat, Layanan Kesehatan Harus Beradaptasi
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Ahli Bedah & Intervensi Jantung RS dr. Soebandi Jember Sukses Selamatkan Pasien Luka Tembus Aorta
-
Wamen Dzulfikar: Polisi Aktif di KP2MI Strategis Perangi Mafia TPPO
-
Anggota DPR Ini Ingatkan Bahaya Pinjol: Banyak yang Ngira Itu Bisa Selesaikan Masalah, Padahal...
-
Gibran Wakili Prabowo di Forum KTT G20, DPR: Jangan Cuma Hadir, Tapi Ikut Dialog
-
Mahfud MD Sebut Prabowo Marah di Rapat, Bilang Bintang Jenderal Tak Berguna Jika Tidak Bantu Rakyat
-
RUU PPRT 21 Tahun Mandek, Aktivis Sindir DPR: UU Lain Kilat, Nasib PRT Dianaktirikan
-
KSPI Desak RUU PPRT Disahkan: Pekerja yang Menopang Ekonomi Justru Paling Diabaikan
-
Cegat Truk di Tol Cikampek, Polda Metro Bongkar Penyelundupan Pakaian Bekas Impor Rp 4,2 Miliar
-
Detik-detik Mencekam Pesawat Oleng Lalu Jatuh di Karawang, Begini Kondisi Seluruh Awaknya
-
Inovasi Layanan PT Infomedia Nusantara Raih Penghargaan dari Frost & Sullivan