Suara.com - Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Tahun 2022 akan mulai dibuka pada tanggal 14-28 Februari 2022. Informasi kuota sekolah SNMPTN 2022 telah diumumkan hari ini, Selasa (28/12/2021).
Saat ini informasi lengkapnya sudah dapat diakses melalui laman www.ltmpt.ac.id. Cara mengecek kuota sekolah SNMPTN 2022 adalah dengan masuk ke laman tersebut dan pilih menu SNMPTN 2022 dan pilih sub menu Kuota Sekolah.
Pada pencarian sekolah, Anda dapat memilih berdasarkan lokasi mapun nomor NPSN. Agar lebih lengkap mengetahui kuota sekolah SNMPTN 2022, simak artikel ini sampai habis.
Kuota dan Persyaratan Sekolah
Dikutip dari laman www.ltmpt.ac.id, adapun persyaratan kuota SNMPTN untuk setiap sekolah berdasarkan akreditasinya, antara lain:
- Akreditasi A: 40% terbaik di sekolahnya
- Akreditasi B: 25% terbaik di sekolahnya
- Akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik di sekolahnya
Selain itu SMA/MA/SMK yang mendapatkan kuota SNMPTN adalah yang sudah memiliki NPSN, sudah mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).
Sekolah harus mengisikan data siswa hanya yang eligible sesuai dengan ketentuan yang berlaku di bawah ini.
Siswa yang dapat mendaftar SNMPTN 2022 diwajibkan untuk memenuhi persyaratan yang harus dilengkapi berikut ini.
Baca Juga: SNMPTN 2022: Syarat Sekolah, Syarat Peserta dan Tata Cara Pendaftaran
- Siswa SMA/MA/SMK kelas 12 yang memiliki prestasi prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN
- Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS
- Memiliki nilai rapor semester 1 s.d. 5 yang telah diisikan di PDSS
- Siswa yang memilih program studi bidang seni dan olahraga diwajibkan untuk mengunggah Portofolio.
Dalam mengetahui rangkaian kegiatan SNMPTN 2022, berikut ini adalah jadwal yang diberlakukan oleh LTMPT mulai dari sosialisasi PDSS hingga pengumuman hasil SNMPTN 2022.
- Sosialisasi PDSS: 01 Desember 2021 - 08 Februari 2022
- Sosialisasi SNMPTN: 01 Desember 2021 - 28 Februari 2022
- Launching Kegiatan PMB: 04 Januari 2022
- Penetapan Siswa Eligible: 04 Januari - 08 Februari 2022
- Pengisian PDSS: 08 Januari - 08 Februari 2022
- Pendaftaran SNMPTN: 14 - 28 Februari 2022
- Pengumuman Hasil SNMPTN: 29 Maret 2022
Demikian adalah informasi mengenai kuota sekolah SNMPTN 2022 yang ditelah dapat diakses melalui laman www.ltmpt.ac.id mulai hari ini, Selasa (28/12).
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Arahan Megawati ke Kader PDIP: Kritik Pemerintah Harus Berbasis Data, Bukan Emosi
-
Sikap Politik PDIP: Megawati Deklarasikan Jadi 'Kekuatan Penyeimbang', Bukan Oposisi
-
PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: Bertentangan dengan Putusan MK dan Semangat Reformasi
-
KPK Segera Periksa Eks Menag Yaqut dan Stafsusnya Terkait Korupsi Kuota Haji
-
Diperiksa 10 Jam, Petinggi PWNU Jakarta Bungkam Usai Dicecar KPK soal Korupsi Kuota Haji
-
KPK Periksa Petinggi PWNU Jakarta, Dalami Peran Biro Travel di Kasus Korupsi Haji
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
PDIP Kritik Pemotongan Anggaran Transfer, Desak Alokasi yang Adil untuk Daerah
-
PDIP Ingatkan Mandat Reformasi, Minta TNI Jauhi Politik Praktis dan Perkuat Industri Pertahanan
-
Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: PDIP Berdiri Paling Depan Jaga Hak Rakyat!