Suara.com - Seorang pria yang merekam aksi para pemuda tengah main kartu di sebuah kafe telah menjadi viral di media sosial.
Momen tersebut diunggah oleh akun TikTok @wxxzn_, Senin (27/12/2021). Ia memperlihatkan ada segerombolan pemuda di dalam kafe.
"menemukan sebuah transaksi gelap," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Selasa (28/12/2021).
Ia melihat para pemuda yang asik bermain kartu kemudian merekamnya. Saat merekam aksi itu, pria ini tampak duduk di bagian luar kafe.
Di dalam kafe itu ada sekitar empat pemuda pria yang tengah bermain kartu. Namun, pria yang merekam ini memergoki sebuah transaksi gelap.
Transaksi gelap yang dimaksud merupakan kecurangan yang diperbuat oleh dua dari empat pria yang bermain kartu.
"Sebuah kecurangan dalam bermain kartu," ucapnya seraya merekam aksi pemuda yang curang.
Pria berbaju putih itu tampak meluruskan kakinya ke bawah meja hingga mencapai kursi pria berbaju hitam yang ada di depannya.
Dalam video tersebut, tampak kaki pria berbaju putih menjepit sebuah kartu. Rupa-rupanya ia sedang melakukan transaksi penukaran kartu secara diam-diam.
Baca Juga: Ditanya Siapa Nama Presiden Indonesia, Jawaban Murid SD Ini Bikin Hadirin Tertawa
Pria yang merekam aksinya kemudian memperbesar tampilan kamera dan mengarahkannya tepat saat kaki pria berbaju putih itu menjepit kartu.
Namun, pria berbaju hitam itu tampak belum menyadari bahwa teman di depannya ingin menukarkan kartu secara diam-diam.
"Bang itu temennya mau nuker bang," ujar perekam video sembari merekam aksi mereka.
Setelah sekian lama pria berbaju putih meluruskan kaki dan menjepit kartu dengan kakinya, akhirnya pria berbaju hitam menyadari keberadaan kakinya.
Pria berbaju hitam itu langsung mengambil kartu tersebut diam-diam dan menggabungkannya dengan kartu lain yang dipegangnya.
Trik transaksi gelap yang dilakukan oleh dua pria itu tentunya tidak diketahui oleh dua temannya yang lain.
Berita Terkait
-
Viral Emak Sindir Anaknya yang Lagi Pacaran Virtual: Tetap Pacaran Walaupun Hanya Virtual
-
Viral Aksi Bocil Bikin Kaget, Tiba-tiba Masuk Kamar Mandi Bobol Bawah Pintu
-
Kasus Motornya yang Digadai Teman Polisi Tak Ditindak, Ibu Ini Menangis Lapor ke Kapolri
-
Beli iPhone di Online Shop, Wanita Syok saat Lihat Isi Paket, Warganet sampai Emosi
-
Viral Pria Sedot Bensin Motor Pakai Pompa Galon, Warganet Ramai Ingatkan Bahaya Ini
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Dana Bagi Hasil Jakarta dari Pemerintah Pusat Dipangkas Rp15 Triliun, Pramono Siapkan Skema Ini
-
KemenPPPA Dorong Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis Pasca Kasus Keracunan
-
BGN Enggan Bicara Sanksi untuk Dapur MBG, Malah Sebut Mereka 'Pejuang Tanah Air'
-
Agus Suparmanto Sah Pimpin PPP, Mahkamah Partai Bantah Dualisme Usai Muktamar X Ancol
-
DPRD DKI Sidak 4 Lahan Parkir Ilegal, Pemprov Kehilangan Potensi Pendapatan Rp70 M per Tahun
-
Patok di Wilayah IUP PT WKM Jadi Perkara Pidana, Pengacara: Itu Dipasang di Belakang Police Line
-
Divonis 16 Tahun! Eks Dirut Asabri Siapkan PK, Singgung Kekeliruan Hakim
-
Eks Dirut PGN Ditahan KPK! Terima Suap SGD 500 Ribu, Sempat Beri 'Uang Perkenalan'
-
Ikutilah PLN Journalist Awards 2025, Apresiasi Bagi Pewarta Penggerak Literasi Energi Nasional
-
Soal Arahan Jokowi Dukung Prabowo-Gibran 2 Periode, Gus Yasin: PPP Selalu Sejalan dengan Pemerintah