Suara.com - Polda Metro Jaya tengah menyelidiki kasus perempuan mengacungkan jari tengah ke arah anggota polisi lalu lintas. Peristiwa ini sebelumnya terekam kamera hingga viral di media sosial.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan peristiwa tersebut terjadi di lampu merah Flyover Pasar Rebo, Jakarta Timur pada Senin (17/1/2022) kemarin.
"Kita selidiki kasus viral di Instagram adanya seorang perempuan bersepeda motor mengacungkan jari tengahnya ke polisi yang sedang tugas mengatur lalu lintas," kata Zulpan kepada wartawan, Selasa (18/1/2022).
Video terkait peristiwa ini sebelumnya diunggah akun Instagram @kabar.jaktim, Senin (17/1/2022). Disebutkan peristiwa itu terjadi di Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Kanit Lantas Polsek Pasar Rebo AKP Gede Oka Sukanto menyebut aksi tak terpuji pemotor perempuan itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.
Oka menjelaskan, awalnya ia sedang mengatur kemacetan lalu lintas akibat kecelakaan truk kontainer.
"Saat itu dari arah Kampung Rambutan, di lampu merah, wanita ini dengan santainya menegendarai sepeda motor tidak menggunakan helm," kata dia, Senin (17/1).
Menurut Oka, ketika itu dirinya mengingatkan pelaku untuk memakai helm. Tapi yang bersangkutan seperti enggan mengenakan helm dengan alasan cuaca panas.
"Saya hampiri dan menegurnya dan menyarankan untuk memakai helm, tapi dia seperti meledek dan memancing agar saya marah," ujar Oka.
Baca Juga: Sempat Menolak Dijemput Paksa, Haris Azhar Tiba di Polda Metro Jaya
Oka mengatakan, ia tidak terpancing untuk memarahi pemotor wanita tersebut karena sedang fokus mengatur arus lalu lintas.
"Saya sampaikan bahwa ada kecelakaan pada ruas jalan arah ke Bogor dekat lampu merah Cijantung. Saya sarankan agar memakai helm. Wanita itu dengan terpaksa memakai sambil berucap, saya pakai ini di depan bapak, nanti saya lepas lagi," tutur Oka.
Ketika perempuan itu mengenakan helmnya, Oka kemudian kembali mengatur arus lalu lintas.
Saat Oka berbalik badan dan tanpa sepengetahuannya, pelaku kemudian mengacungkan jari tengah.
"Setelah dia pakai helm saya balik kanan untuk melanjutkan mengurai kemacetan," ujar Oka.
Berita Terkait
-
Tilang 23 Mobil Berpelat Nomor 'Dewa' di Jakarta, Polda Metro: Semua Wajib Patuhi Aturan!
-
Heboh Video Pemotor Acungkan Jari Tengah ke Polisi, Tuai Nyinyiran Warganet, Begini Sebabnya
-
Sempat Menolak Dijemput Paksa, Haris Azhar Tiba di Polda Metro Jaya
-
Tim Advokasi Desak Polda Metro Jaya Hentikan Kasus Dua Aktivis Haris Azhar Dan Fatia
-
Hari Ini Polda Metro Jaya Buka Empat Lokasi Layanan SIM Keliling di Jakarta
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
Sempat Sakit, Adik Jusuf Kalla Diperiksa Kasus Korupsi PLTU Rp1,35 Triliun Hari Ini!
-
Satpol PP Akan Bongkar 179 Bangunan Liar di Sepanjang Akses Tol Karawang Barat
-
Viral Todongkan Sajam di Tambora, Penjambret Diringkus Polisi Saat Tertidur Pulas
-
BPJS Kesehatan Angkat Duta Muda: Perkuat Literasi JKN di Kalangan Generasi Penerus
-
Kondisi Gunung Semeru Meningkat ke Level Awas, 300 Warga Dievakuasi
-
Soal Pelimpahan Kasus Petral: Kejagung Belum Ungkap Alasan, KPK Bantah Isu Tukar Guling Perkara
-
Semeru Status Awas! Jalur Krusial Malang-Lumajang Ditutup Total, Polisi Siapkan Rute Alternatif
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Resmi Limpahkan Kasus ke Tangan KPK, Ada Apa?
-
DPR-Kemdiktisaintek Kolaborasi Ciptakan Kampus Aman, Beradab dan Bebas Kekerasan di Sulteng
-
Fakta Baru Sengketa Tambang Nikel: Hutan Perawan Dibabat, IUP Ternyata Tak Berdempetan