Suara.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kerap melakukan kunjungan ke beberapa daerah dan menemui masyarakat secara langsung. Termasuk bertemu dengan seorang pria lanjut usia seperti yang terekam di video yang diunggah di akun TikTok-nya, @ganjarpranowofc.
Mengutip laman resmi ppid.jatengprov.go.id, pertemuan tersebut ternyata terjadi di Panti Asuhan Anak dan Lansia Al Hikmah, Ngaliyan, Semarang pada 22 April 2021 lalu. Ganjar kala itu melakukan gowes sore sambil menanti waktu berbuka puasa. Waktu itu yang kemudian dimanfaatkan untuk mengobrol dengan warga panit asuhan, termasuk Kakek Soyo (75).
Tampak dalam video tersebut baik Ganjar dan Kakek Soyo mengenakan masker serta saling berbincang. Sejatinya pertanyaan yang disampaikan juga biasa saja, yakni mengenai letak kamar tempat Kakek Soyo beristirahat selama di panti asuhan.
"Kamare pundi? (Kamarnya di mana Mbah?)" kata Ganjar, seperti dikutip dari Suara.com pada Kamis (27/1/2022). Sang kakek pada awalnya terlihat sulit untuk menangkap secara utuh pertanyaan Ganjar sehingga akhirnya sang gubernur mengulangi kembali perkataannya.
Namun reaksi sang kakek malah sukses membuat orang-orang di sekitarnya terpingkal. Pasalnya alih-alih mendengar kamar, sang kakek malah merasa ditanyai soal keberadaan pacar alias kekasih.
"Pacare? (Pacarnya?)" balas sang kakek.
"Nggih, pacare, pacare, betul, pacare (Iya, pacarnya, pacarnya, betul)," sahut Ganjar lagi, ditimpali dengan tawa terbahak orang-orang di sekitar mereka. "Pacare teng pundi? (Pacarnya di mana?)"
Namun kasus salah dengar itu segera diluruskan oleh salah seorang penghuni panti. "Kamar Mbah, bukan pacarnya," ujar yang lain meluruskan.
Obrolan menggelitik antara Ganjar dan Kakek Soyo ini pun sukses menjadi viral di media sosial. Apalagi karena setelahnya obrolan keduanya terlihat semakin seru, bahkan Kakek Soyo terlihat hampir memukulkan tongkatnya kepada Ganjar.
Baca Juga: Viral Kakek Potong Rambut Model French Crop, Warganet: Engkong Cari Cewek Pasti Dapet
"Pacaree, sebatas itu humor ku," komentar warganet.
"Mbaaah simbah opo yoe ijek due pacar to," kata warganet lain.
"Biasanya kalau pakai masker itu memang begitu Pak Gub. Terkadang salah pengertian. :)" tutur warganet.
"Ngakak aq mbah padahal lagi galau," imbuh yang lainnya.
"Si mbah masih paham saja sama Pacar ," seloroh warganet.
Video interaksi Ganjar Pranowo dan Kakek Soyo bisa ditonton selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Viral Kakek Potong Rambut Model French Crop, Warganet: Engkong Cari Cewek Pasti Dapet
-
Sejoli Foto Prewedding Pakai Properti Kantong Infus, Temanya Jadi Tebak-tebakan Warganet
-
Makan Nasi Padang di Tempat Tapi Minta Bungkus, Pria Ini Ternyata Punya Maksud Tersembunyi
-
Ganjar Dukung Injourney Kembangkan Potensi Ekonomi Kreatif dan Pariwisata di Jateng
-
Viral Potret Bakso Berhadiah Uang Tunai, Wujudnya Bikin Warganet Penasaran untuk Mencoba
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Indonesia Diminta Tiru Thailand Dalam Antisipasi Virus Nipah
-
Tragedi Malam Berdarah di Blitar, Menantu Habisi Mertua Usai Dicaci Maki dan Diancam Pakai Gergaji
-
5 Poin Geger Kesaksian Ahok: Heran Kekuatan Riza Chalid, Sentil Menteri BUMN
-
DIY Diguncang Gempa M4,5, Dua Orang Terluka dan Sejumlah Bangunan Rusak
-
Menlu Sugiono Sebut Indonesia Gabung 'Dewan Trump' Tanpa Iuran, Ini Fakta-faktanya
-
Ribuan Personel Gabungan Dikerahkan untuk Amankan Aksi Buruh di Monas
-
Ahok Heran 'Kesaktian' Riza Chalid di Korupsi Minyak Pertamina: Sekuat Apa Sih Beliau?
-
7 Fakta Nyesek Pedagang Es Gabus Johar Baru: Dituduh Jual Spon, Kini Ngaku Dianiaya Aparat
-
Pengakuan Getir Pedagang Es Gabus Johar Baru: Dituduh Jual Spon, Kini Ngaku Dianiaya Aparat
-
Menembus Awan Tanpa Jejak: Ambisi Singapore Airlines Menata Langit Biru Masa Depan