Suara.com - Aksi pria yang memprotes PLN karena masalah token listrik baru-baru ini menjadi viral. Bagaimana tidak, protes pria tersebut justru berakhir blunder dan ledekan dari warganet.
Hal ini dibagikan oleh akun Instagram @/kamerapengawas.id. Hingga berita ini dipublikasikan, video tersebut sedikitnya telah mendapatkan 416 tanda suka.
"Isi token Rp 50 ribu, yang masuk cuma 3.600. Pihak PLN tolong perhatikan," tulis sang pria sebagai keterangan video Instagram seperti dikutip Suara.com, Minggu (13/2/2022).
Dalam video, pria ini merekam meteran PLN. Ia menceritakan dirinya baru saja membeli token listrik sebesar Rp 50 ribu. Saat memasukkan kode, sang pria kecewa dengan angka yang muncul dalam meteran.
Pria ini tidak habis pikir dirinya mengisi Rp 50 ribu, tetapi meteran itu justru hanya menunjukkan angka Rp 3.600. Ia pun protes dan merasa sangat dirugikan oleh pihak PLN.
Menurutnya, sistem dengan token listrik ini mahal dan sangat boros. Pria ini lantas bertanya ke PLN bagaimana cara perhitungan listrik melalui token tersebut.
"Isi yang 50 ribu, kita lihat berapa isinya. Cuma 3.600. Isinya yang 50 ribu. Ini PLN gimana ini?" protes pria ini.
"Ngisi 50 ribu dapatnya 3.600. Bingung, udah boros, mahal. 50 ribu cuma dapat 3.600. Ini gimana itungannya PLN? Coba dikondisikan," tandasnya.
Bukannya mendapatkan dukungan, aksi pria tersebut justru berakhir blunder. Pasalnya, angka yang berada di meteran pria itu memang bukan jumlah uang yang dibelikan token listrik, melainkan jumlah Kwh listrik sebesar Rp 50 ribu.
"Itu angka Kwh junet," tulis akun yang membagikan video tersebut.
Warganet yang melihat video tersebut juga langsung membanjiri kolom komentar dengan ledekan. Mereka menegur pria itu yang asal mengkritik PLN.
"Bapaknya juga kurang paham itu," komentar warganet.
"Itu yang ngomong ya dikondisikan. Loe pikir pulsa hp?" sentil warganet.
"36 Kwh itu bapak, artinya 50 ribu bagi 36 = 1389 rupiah. Harga per Kwh," jelas warganet.
"Itu beli token listrik bukan pulsa. Aduh, yang kayak gini nih yang tahunya asal nodong doang," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Seorang Lansia di Bekasi Takut Divaksin Hingga Kabur ke Kuburan, Warganet Berang Hingga Sebut Pelanggaran HAM
-
Bali Akan Gelar Konvoi Kendaraan Listrik Meriahkan Hari Tumpek Wayang
-
Viral Pria Mirip Valentino Rossi Beli Nasi Goreng di Pinggir Jalan, Warganet: Itu Mah, Valentono Rosidin
-
Viral Diduga Tak Temukan Lawan, Kelompok Pemuda Ini Nekat Serang Permukiman Warga di Tangerang
-
Mayang dan Chika Panen Hujatan dari Warganet Setelah Tampil di TV Tepat 100 Hari Vanessa Angel
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu