Suara.com - Mobilitas dan interaksi sosial masyarakat mengalami peningkatan di bulan Ramadan lantaran adanya kegiatan buka puasa bersama dan salat Tarawih berjamaah. Momen hari Raya Idul Fitri juga diprediksi mengalami lonjakan mobilitas secara signifikan, sebab adanya aktivitas mudik Lebaran.
Mengantisipasi hal ini, Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Gorontalo kembali melanjutkan safari vaksinasi malam hari selama Ramadan. Program yang mampu menarik minat masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan imunitas tubuh masyarakat, guna mencegah penyebaran Covid-19.
"Akselerasi vaksinasi kali ini kita selenggarakan di lapangan Taruna Remaja, Kecamatan Hulonthalangi, kota Gorontalo. Metode vaksinasi jemput bola ini kita galakkan guna mencegah lonjakan kasus positif usai Lebaran nanti," ujar Kabinda Gorontalo, Suryono dalam keterangan tertulis, Kamis (14/4/2022).
Menurutnya, vaksinasi malam hari merupakan terobosan baru bagi jajarannya untuk mempermudah masyarakat mendapatkan vaksinasi. Hal ini mengingat pola aktivitas masyarakat berubah semenjak Ramadan.
"Vaksinasi pada malam hari dipilih karena masyarakat banyak beraktivitas di malam hari selama Ramadan seperti salat Tarawih, tadarusan hingga itikaf di masjid. Jadi, jemaah bisa tetap Salat Tarawih, lalu mengikuti vaksinasi," terangnya.
Kabinda Gorontalo ini mengingatkan masyarakat soal pentingnya vaksinasi bagi kesehatan tubuh. Dengan vaksinasi, rasio kasus positif Covid-19 dapat terus dijaga di bawah lima persen, sesuai standar aman WHO.
"Vaksinasi merupakan salah satu upaya untuk menjaga kondisi tubuh tetap sehat dalam menyambut Lebaran. Ketika sudah divaksin, masyarakat akan memiliki imunitas yang lebih tinggi, sehingga masyarakat bisa berlebaran dan bertemu sanak keluarga tanpa khawatir ancaman Covid-19," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
Terkini
-
Geledah Rumdin Gubernur Riau Abdul Wahid usai Tersangka, KPK Cari Bukti Apa Lagi?
-
Miris! Kakak Adik di Kendal 2 Minggu Cuma Minum Air, Tidur Bersama Jasad Ibu Demi Wasiat
-
Terbongkar! Segini Uang 'Jatah Preman' yang Diterima Gubernur Riau, KPK Beberkan Alirannya
-
Warga Protes Bau Tak Sedap, Pemprov DKI Hentikan Sementara Uji Coba RDF Rorotan
-
Pasca OTT, KPK Bergerak Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid
-
Gubernur Riau Plesiran ke Inggris-Brasil Pakai Duit 'Jatah Preman', Mau ke Malaysia Keburu Diciduk
-
Soeharto Bakal Dapat Gelar Pahlawan Nasional? Legislator Minta Penilaian Berimbang dan Komprehensif
-
Lewat 1x24 Jam Pasca-OTT, Dalih KPK Baru Umumkan Gubernur Riau Tersangka: Masalah Teknis, Bukan...
-
Bappenas Sebut Penerapan Manajemen Risiko Menjadi Arah Baru Dalam Tata Kelola Pembangunan Nasional
-
Adies Kadir Lolos Sanksi Etik MKD Dinilai Kabar Baik, Golkar: Konstituen di Dapil Pasti Ikut Senang