Suara.com - Majalah Forbes merilis daftar 20 bank terbaik dunia tahun 2022. Bank DKI termasuk salah satu di dalam urutan nominasi World's Best Bank itu.
Bahkan, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI itu menjadi satu-satunya Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang masuk daftar.
Forbes memberikan predikat tersebut setelah melakukan survei terhadap lebih dari 45 ribu konsumen di 27 negara.
Penilaian ini berdasarkan tingkat kepuasaan konsumen terkait kepercayaan, layanan digital, hingga nasihat keuangan.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI Herry Djufraini mengatakan, predikat ini diberikan karena pertumbuhan kinerja keuangan yang di atas rata-rata industri perbankan nasional. Selain itu, ada juga berbagai terobosan inovasi layanan perbankan digital yang dilakukan.
"Pencapaian ini tentunya menjadi semangat bagi kami untuk terus menghadirkan produk dan layanan perbankan digital yang mampu menjawab kebutuhan perbankan bagi para nasabah dan mitra kerja Bank DKI," ujar Herry dalam keterangan tertulis, Senin (18/4/2022).
Inovasi yang dilakukan, kata Herry, adalah dengan membuat layanan ekosistem digital atau e-channel melalui JakOne Community Apps.
Perubahan perilaku nasabah dan masyarakat yang semakin bergerak ke arah layanan digital disebutnya menjadi semakin terakomodir.
Untuk diketahui, JakOne Community Apps merupakan layanan perbankan digital untuk mendorong penerapan inklusi keuangan serta melalui pengembangan produk dan layanan digital.
Baca Juga: Rayakan HUT ke-61, Anies Minta Bank DKI Tingkatkan Ekosistem Aman dan Nyaman
JakOne Community Apps terdiri dari JakOne Mobile, JakOne Abank, JakOne Erte, JakOne Artri, dan Ancol Apps. Terbaru, Bank DKI menghadirkan layanan Mobile Cash Tarik Tunai tanpa kartu dan Cash Recycle Machine.
Pihaknya juga berencana melakukan inovasi layanan perbankan digital seperti JakOne Pay dan JakSchool ke depannya. Tujuannya untuk memperkuat layanan perbankan digital kepada berbagai komunitas di DKI Jakarta.
"Kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta selaku pemegang saham, nasabah, dan mitra kerja PT Bank DKI yang terhormat, atas kepercayaan yang telah diberikan kepada produk dan layanan kami," ucapnya.
"Sehingga, Bank DKI berhasil tercatat menjadi salah satu dari 20 bank terbaik di Indonesia tahun 2022 versi Majalah Forbes,” tambahnya memungkasi.
Berita Terkait
-
Rayakan HUT ke-61, Anies Minta Bank DKI Tingkatkan Ekosistem Aman dan Nyaman
-
Bank DKI Masuk 20 Bank Terbaik di Indonesia Versi Majalah Forbes
-
Bank DKI Dukung Akseptansi Pembayaran Digital Melalui SIAP QRIS
-
Di Depan Anies, Bank DKI Pamer Cara Tarik Tunai Uang Tanpa Kartu ATM
-
Bank DKI Hadirkan Layanan Mobile Cash dan CRM
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Kewenangannya Dicabut, Karen Agustiawan Klaim Tak Tahu Soal Penyewaan Tangki BBM Anak Riza Chalid
-
Babak Baru Skandal Whoosh: Pakar Hukum Desak KPK 'Seret' Jokowi ke Meja Pemeriksaan
-
Karen Agustiawan Ungkap Fakta TBBM Merak: Kunci Ketahanan Energi Nasional atau Ladang Korupsi?
-
Blok M Bangkit Lagi! Gubernur DKI Janjikan Sistem Parkir Satu Pintu, Minta Warga Naik Transum
-
KCIC Siap Bekerja Sama dengan KPK soal Dugaan Mark Up Anggaran Proyek Kereta Cepat Whoosh
-
Mendagri Tito Karnavian Buka-bukaan, Ini Biang Kerok Ekonomi 2 Daerah Amblas!
-
Sidang Kasus Korupsi Pertamina, Karen Agustiawan Ungkap Tekanan 2 Pejabat Soal Tangki Merak
-
Ultimatum Gubernur Pramono: Bongkar Tiang Monorel Mangkrak atau Pemprov DKI Turun Tangan!
-
Drama Grup WA 'Mas Menteri': Najelaa Shihab dan Kubu Nadiem Kompak Bantah, tapi Temuan Jaksa Beda
-
Karen Agustiawan Ungkap Pertemuan Pertama dengan Anak Riza Chalid di Kasus Korupsi Pertamina