Suara.com - Dua bocah yang memiliki perbedaan bahasa untuk berkomunikasi ini telah menjadi viral di media sosial. Bagaimana tidak, mereka sering bermain bersama meski obrolannya tidak pernah nyambung.
Momen manis sekaligus menggemaskan yang memperlihatkan dua bocah ini diunggah oleh akun Instagram seorang YouTuber @teddy_lee.
"Percakapan antar teman tapi ga nyambung," tulis Teddy Lee sebagai keterangan unggahan dikutip Suara.com, Jumat (22/4/2022).
Dalam video yang diunggah, terekam anak perempuan bernama Soomin sedang duduk bercengkerama bersama teman laki-laki.
Bocah laki-laki yang duduk bersama Soomin itu terlihat seumuran dengannya. Mereka duduk berdua di sofa.
Meski terlihat bercengkerama dan sangat akrab, dua bocah ini ternyata memiliki perbedaan bahasa.
Soomin berkomunikasi dengan bahasa Korea sementara anak laki-laki yang jadi temannya berkomunikasi dengan bahasa Indonesia.
Lucunya, ternyata obrolan mereka tidak pernah nyambung meski sering bermain bersama. Hal itu karena perbedaan bahasa yang mereka gunakan untuk percakapan sehari-hari.
"Sering main tapi ternyata selama ini ga nyambung ngomongnya (Korea-Indonesia)," tulis Teddy Lee dalam keterangan videonya.
Dalam rekaman, mereka sambil meminum sesuatu dari cangkir. Bocah laki-laki ini meminta Soomin berbicara dengan bahasa Indonesia karena tidak paham.
"Soomin ngomongnya pakai bahasa Indonesia ya, gak ngerti apa. Ngomong bahasa Indonesia," pinta bocah laki-laki ini kepada Soomin.
Sementara itu, Soomin hanya mengangguk-angguk sembari mendengarkan anak laki-laki di hadapannya ini berbicara.
Anak laki-laki ini terus meminta Soomin berbicara dengan bahasa Indonesia karena ia tidak paham bahasa Korea.
"Gak ngerti. Aku ngomongnya bahasa Indonesia, Soominnya bahasa Korea. Jadi Soomin harus ngomong bahasa Indonesia," lanjutnya.
Soomin kembali mengangguk-angguk mendengar omongan teman di hadapannya. Namun, Soomin justru membalasnya dengan bahasa Korea, bukan bahasa Indonesia seperti permintaan temannya.
Berita Terkait
-
Jadi Kontroversi, Viral Wanita Larang Pacar untuk Follow dan Like Foto Cewek Lain
-
Viral Promosikan Produk Dibalut Drama Gantung Diri hingga Pelecehan Seksual, Banjir Hujatan Warganet
-
Video Viral Istri Joget-joget di Samping Suami yang Sakit di RS, Justru Didukung Publik, Kenapa?
-
Uji Kesabaran Ibu, Balita Ini Cuci Popok Pakai Susu Formula: Ya Allah Nak
-
Susi Pudjiastuti Beri Contoh Wanita Merdeka di Hari Kartini, Warganet Ribut
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
INSTRAN Minta Pemerintah Garap Masterplan Transportasi saat Bencana, Drone jadi Solusi?
-
Sepanjang 2025, Ini 14 Putusan MK yang Paling Jadi Sorotan
-
Gakkum Kehutanan Tangkap DPO Pelaku Tambang Ilegal di Bukit Soeharto
-
Bamsoet: Prabowo Capai Swasembada Beras 'Gaya' Soeharto-SBY Dalam Setahun
-
Buruh Tuntut UMP DKI Rp5,89 Juta, Said Iqbal: Ngopi di Hotel Saja Rp50 Ribu!
-
Menuju Nol Kasus Keracunan, BGN Perketat Pengawasan Makan Bergizi Gratis di 2026
-
Pakar Hukum Tata Negara: Ketua MK Suhartoyo Ilegal!
-
Dokter Tifa Bongkar 6 Versi Ijazah Jokowi, Sebut Temuan Polda Blunder
-
Pakar Bongkar Dasar Hukum Perpol 10/2025, Polisi Aktif Bisa Jadi Sekjen-Dirjen
-
BGN Respons Isu Susu Langka: Pemerintah Akan Bangun Pabrik dan 500 Peternakan Sapi