Suara.com - Aksi begal payudara kembali terjadi di Jakarta. Kali ini dikabarkan terjadi di kawasan Kemang Selatan, Jakarta Selatan.
Kabar tersebut dibagikan oleh akun Twitter @Tetsu_85. Dalam keterangannya disebut terjadi pada Sabtu (23/4/2022) sekitar pukul 14.34 WIB.
Dalam kicauannya, @Tetsu_85 turut mengunggah foto terduga pelaku. Terlihat terduga pelaku menggunakan sepeda motor Suzuki Satria FU 150.
"Halo mas-mas yang naik Motor Suzuki Satria FU 150 cc Plat B3989 SNV yang tanggal 23 April 2022 jam 14:34 kemaren melakukan begal payudara pada salah satu kawan saya di sekitar Kemang Selatan.
Saya enggak kenal Anda, tapi saya harap ada orang di TL ini yang mengenal Anda dan..," tulis @Tetsu_85 seperti dikutip suara.com, Selasa (26/4/2022).
"bersedia menangkap atau setidaknya memberikan hukuman sosial kepada Anda agar anda tidak akan pernah lagi melakukan hal serendah itu," imbuhnya.
Menurut @Tetsu_85, peristiwa begal payudara ini sebelumnya juga pernah terjadi di kawasan tersebut. Kekinian, korban disebut tengah mempersiapkan untuk melaporkan kasus tersebut ke pihak kepolisian.
"Bagi yang nanya, apakah sudah lapor Polisi? Langkah pertama kami adalah melapor dulu ke RT setempat karena ini sudah kedua kalinya ada kasus serupa di sekitar area kami. Untuk Lapor Polisi, kami tunggu kesiapan kawan kami untuk melapor ya. It's not that easy," katanya.
Dikonfirmasi terkait kasus tersebut, Kanit Reskrim Polsek Mampang Iptu Budi mengatakan akan melakukan penyelidikan terlebih dahulu. Salah satunya memastikan lokasi kejadiannya.
"Coba saya cek dulu ya," ujar Budi.
Baca Juga: Pelaku Begal Payudara di Bogor Diringkus Polisi Terancam Hukuman 9 Tahun, Korbannya Wanita Berhijab
Berita Terkait
-
Ibu-ibu Jadi Korban Teror Begal Pantat di Kerobokan Kaja, Warganet: Kalau Diteriak Copet, Habis Tuh Begal
-
Terekam CCTV Sedang Rebahan di Atas Sajadah Orang yang Salat, Netizen: Kucing Itu Setan yang Terselubung
-
Pelaku Begal Payudara di Bogor Diringkus Polisi Terancam Hukuman 9 Tahun, Korbannya Wanita Berhijab
-
Viral Aksi Begal Payudara di Kota Bogor, Pelakunya Ternyata Berprofesi sebagai Security
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Hari Ini, KPK Periksa Gus Yaqut Terkait Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
-
Menuju Net Zero Emission, Indonesia Siapkan Ekosistem Carbon Capture
-
Update Banjir Jakarta: 39 RT Masih Terendam, Ada yang Sampai 3,5 Meter!
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Masih Intai Jakarta Hari Ini
-
Prabowo Bahas Rencana Groundbreaking 141 Ribu Unit Rumah Subsidi, Bakal Serap 80 Ribu Tenaga Kerja
-
Terjebak di Angka 5 Persen, Burhanuddin Abdullah Sebut Ekonomi RI Alami Inersia
-
Buntut Kasus Es Gabus, Babinsa Kemayoran Dijatuhi Sanksi Disiplin Berat dan Ditahan 21 Hari
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026