Suara.com - Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani meminta seluruh kader partainya di DKI Jakarta mulai menyuarakan dan menyosialisasikan Ketua DPD Gerindra Jakarta Ahmad Riza Patria sebagai calon gubernur pilkada Jakarta tahun 2024.
Dia mengatakan Gerindra harus mempersiapkan secara matang kader terbaik partainya untuk diusung sebagai cagub di Pilkada DKI Jakarta 2024.
"Kita harus siapkan kader terbaik untuk diusung sebagai calon gubernur pada pilkada Jakarta 2024. Dan sosok itu saya kira ada pada A Riza Patria, kita harus menangkan Pilgub DKI 2024 mendatang," kata Muzani, hari ini.
Hal itu dikatakannya saat menghadiri acara konsolidasi sekaligus buka puasa bersama dengan seluruh pengurus ranting Partai Gerindra se-Jakarta.
Muzani menyampaikan terimakasih kepada seluruh pengurus ranting, PAC, DPC, serta organisasi sayap partai yang telah bekerja keras memenangkan Partai Gerindra di DKI Jakarta.
Menurut dia, berkat kerja keras pengurus ranting, PAC, DPC, serta organisasi sayap partai, Gerindra berhasil memenangkan pilkada Jakarta dua kali berturut-turut.
"Partai Gerindra tidak akan pernah melupakan orang-orang yang telah membersarkan partai. Karena sesungguhnya partai menjadi besar atas kerja keras ranting," ujarnya.
Muzani mengatakan DKI Jakarta adalah "maskot" Partai Gerindra di tingkat nasional karena itu, di Pemilu 2024, Gerindra harus menang kembali di DKI Jakarta.
Wakil Ketua MPR RI itu meminta kepada seluruh ranting, PAC, DPC, untuk mulai bekerja menyiapkan diri masing-masing.
Baca Juga: Gerindra Panaskan Mesin, Ahmad Riza Patria Diperkenalkan Sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta
"Gerindra tidak akan meninggalkan PAC dan ranting-ranting, kita tahu partai menjadi besar karena kerja-kerja ranting dan PAC. Kita menjadi besar karena kerja habaib, ulama, ustaz, dan guru-guru kita. Serta para pedagang, emak-emak dan ojek online," ujarnya.
Muzani mengatakan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berencana akan menemui pengurus ranting-ranting dan PAC sebagai bentuk apresiasi terhadap kerja keras tanpa henti kader-kader Gerindra yang ada di bawah.
Menurut dia, Prabowo akan menemui para kader Gerindra di seluruh wilayah Indonesia, tidak hanya yang ada di DKI Jakarta.
"Saya sudah bertemu Pak Prabowo melaporkan kegiatan ini, beliau menyampaikan kegembiraan dan keinginanannya untuk menemui saudara-saudara semua dalam waktu dekat. Tidak hanya di Jakarta, tapi Pak Prabowo juga berencana menemui kader-kader Gerindra di seluruh wilayah Indonesia," katanya.
Ahmad Riza Patria mengatakan agenda bukber tersebut dilaksanakan sekaligus sebagai langkah konsolidasi dan penguatan "mesin" partai untuk menghadapi pemilu 2024.
Menurut Riza, DPD Gerindra DKI Jakarta siap memenangkan Prabowo sebagai presiden dan Partai Gerindra menjadi pemenang di Jakarta dan secara nasional. [Antara]
Berita Terkait
-
Ahmad Riza Patria: Semoga Suara.com Terus Berjaya dan Mencerahkan Masyarakat
-
Dua Bulan Jalan, Wamen Desa Riza Patria Klaim MBG Berhasil: Sekarang 110 Negara Punya Program Sama
-
Tirai Baru Demokrasi: Ambang Batas Lenyap, Mahar Politik Merajalela
-
Riza Patria Soal Peluang RK-Suswono Masuk Kabinet Usai Kalah di Pilkada Jakarta: Pak Prabowo Sudah...
-
Tim RIDO Siapkan Apresiasi Tinggi, Hadiah Besar Menanti Pelapor Kecurangan Pilkada DKI
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
Negara Dinilai Tak Peka karena Masih Dipajaki, Lyan: Pesangon Itu Uang Bertahan Hidup di Masa Senja
-
Cara BNPT Perkuat Perlindungan Khusus Anak Korban Terorisme
-
Anggaran Rp19 Triliun Belum Terserap: Apa yang Terjadi di Kemenhub Menjelang Tutup Buku 2025?
-
Cek Langsung Harimau Viral Kurus di Ragunan, Pramono: Itu Video Waktu Covid, Sekarang Sangat Sehat
-
Wamenag Janji Semua Santri Dapat Makan Bergizi Gratis, Hanya 2 Persen yang Terjangkau Saat Ini!
-
7 Fakta Gunung Semeru Terkini Kamis Pagi, Status Darurat Tertinggi
-
Sempat Sakit, Adik Jusuf Kalla Diperiksa Kasus Korupsi PLTU Rp1,35 Triliun Hari Ini!
-
Survei RPI: Publik Setuju Polri Tetapkan Roy Suryo Cs Jadi Tersangka?
-
Satpol PP Akan Bongkar 179 Bangunan Liar di Sepanjang Akses Tol Karawang Barat
-
Viral Todongkan Sajam di Tambora, Penjambret Diringkus Polisi Saat Tertidur Pulas