Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Ia turut menyinggung soal puluhan juta orang mudik Lebaran di tahun ini.
Luhut mengatakan ia mendapatkan kabar ada 80 juta masyarakat mudik ke kampung halaman. Kabar itu langsung disambutnya dengan ucapan syukur, mengingat dua tahun terakhir ada pembatasan akibat pandemi Covid-19.
"Saya mendapatkan kabar bahwa ada sekitar 80 juta orang yang melakukan perjalanan mudik pada momentum Idul Fitri tahun ini, setelah dua tahun kita melakukan pembatasan karena situasi pandemi yang mengkhawatirkan," kata Luhut di akun Instagram pribadi, Senin (2/5/2022).
Luhut mengatakan perayaan hari raya Idul Fitri tahun 2022 memang masih dirayakan di tengah pandemi Covid-19. Namun ia bersyukur lebaran kali ini terasa lebih baik dibanding tahun sebelumnya, dengan banyaknya rakyat bisa mudik.
"Tahun ini umat Muslim yang merayakan Idul Fitri sudah bisa mudik sekadar untuk mengunjungi sanak keluarga dan saudara di kampung dan kehangatan dan suasana silaturahmi hari kemenangan," imbuhnya.
Karena itu, Luhut turut mengajak semua masyarakat untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan sebagai bentuk rasa syukur bisa melewati pandemi. Ia berharap agar kebebasan mudik kali ini bisa disyukuri, dan dijaga dengan protokol kesehatan.
"Semoga kebebasan ini bisa terus kita nikmati dan syukuri dengan terus jalankan protokol kesehatan secara tertib. Kita terus berdoa semoga tidak ada lagi varian baru yang ganas yang kita hadapi ke depan," ungkapnya.
"Selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H, mohon maaf lahir dan batin," pungkas Luhut. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Kendaraan Pemudik Menurun saat Malam Takbiran di Kalimalang, Polisi: Mereka Kejar Shalat Idul Fitri di Kampung Halaman
-
Luhut Bersyukur 80 Juta Warga Bisa Mudik
-
Sebut Ada 80 Juta Warga Bisa Mudik Lebaran 2022, Luhut: Semoga Kebebasan Ini Bisa Terus Kita Nikmati Dan Syukuri
-
6 Fakta Mudik Lebaran 2022, Mulai dari Bebas PCR hingga Dilarang Takbiran
-
Habib Rizieq Dikabarkan Jadi Imam Salat Idul Fitri di Rutan Bareskrim Polri
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Masih Intai Jakarta Hari Ini
-
Prabowo Bahas Rencana Groundbreaking 141 Ribu Unit Rumah Subsidi, Bakal Serap 80 Ribu Tenaga Kerja
-
Terjebak di Angka 5 Persen, Burhanuddin Abdullah Sebut Ekonomi RI Alami Inersia
-
Buntut Kasus Es Gabus, Babinsa Kemayoran Dijatuhi Sanksi Disiplin Berat dan Ditahan 21 Hari
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam