Suara.com - Tak bisa dipungkiri, semakin majunya dunia digital membuat orang berlomba-lomba untuk menjadi viral. Tak jarang mereka sampai nekat melakukan berbagai hal agar menjadi viral di media sosial.
Salah satunya dilakukan oleh pemuda di video unggahan akun Instagram @terangmedia berikut ini. Pasalnya demi konten, pemuda ini melakukan pelecehan di atas kuburan.
"Kini dunia perbucinanku telah hancur, saatnya kembali kepergilaan," kata pemilik video, seperti dikutip Suara.com pada Senin (30/5/2022).
Video yang semula diunggah oleh akun @endisupriyatno tersebut memperlihatkan suasana di dalam pemakaman pada malam hari. Hingga datanglah seorang pemuda berkaus hitam yang berlari kecil menuju salah satu makam di sana.
Pemuda yang tampak melilitkan kabel charger handphone di lehernya itu lalu berlutut dan bergerak seolah sedang melakukan gerakan intim di atas makam.
Tampak ia tertawa-tawa di sepanjang video itu, seolah menikmati perbuatan tak senonoh yang dilakukannya.
Tentu saja aksi pemuda itu menuai banyak kritikan warganet. Apalagi karena sejatinya ada adab yang harus dipenuhi oleh orang-orang yang datang ke pemakaman.
"Astaghfirullah.. padahal harusnya liat makam bisa ingat bahwa itu rumah kita nanti :(" komentar warganet.
"Miris banget adabnya," kritik warganet.
"Hilang sudah akalnya.. kuburan pun dia lecehkan.. kasian sekali hidupnya.." ujar warganet.
"Ancur.. akhlak.. kata dia mah lucu.," tutur warganet.
"Kawalat siah," timpal yang lainnya.
Tentu saja aksi pemuda ini tidak sepatutnya ditiru ya. Untuk video selengkapnya bisa ditonton di sini.
Begini 7 Adab Ziarah Kubur Menurut Islam, Tidak Boleh Masuk Tanpa Salam!
Ziarah kubur adalah sunnah atau tradisi yang diajarkan oleh Rasulullah SAW sehingga ada adab yang harus diperhatikan umat Islam.
Berita Terkait
-
Polisi Tendang Pemuda sampai Ambruk Gegara Geber Motor, Sempat Jadi Pro-Kontra, Ternyata Begini Faktanya
-
Polda Metro Jaya Bakal Panggil Pemotor Konvoi Bawa Bendera Khilafah di Cawang
-
Wenny Ariani Yakinkan Rezky Aditya Ayah dari Anaknya, Warganet: Ribet Amat
-
Keren, Diajak Suami Main di Time Zone, Sang Istri Berhasil Dapat Hadiah ini
-
Viral Video Dokter Filsuf Ahli Gizi Ungkap Perempuan Tak Butuh Pria Berpenampilan Fisik yang Bagus, Yes or No?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini