Suara.com - Jamaah calon haji Rochma Erviana Prastyawati meninggal dunia di Arab Saudi karena serangan jantung. Rochma Erviana Prastyawati berusia 62 tahun.
Rochma Erviana Prastyawati meninggal dunia Selasa pukul 08.15 waktu Arab Saudi (WAS).
Kepala Bidang Pengawas Haji Khusus PPIH Arab Saudi 1443 H/2022M Mujib Roni mengatakan Rochma Erviana Prastyawati merupakan jemaah PT Goenawan Era Wisata yang tiba di Tanah Suci pada tanggal 18 Juni 2022.
Sebelum meninggal, Rochma Erviana Prastyawati mengalami sesak napas sekitar pukul 07.40 WAS, Selasa, saat berada di dalam bus berencana hendak tur keliling kota Madinah.
Rochma Erviana Prastyawati lantas diturunkan dari bus dan dibawa ke kamar dengan diberikan bantuan oksigen serta dilakukan pemberian obat. Akan tetapi, dia tetap merasakan sesak napas.
Pukul 08.05 WAS dilakukan resusitasi namun yang bersangkutan tidak tertolong. Pada pukul 08.15 WAS tim ambulance emergency datang, kemudian memeriksa kondisinya namun Rochma telah meninggal dunia
Setelah berkoordinasi dengan beberapa pihak terkait, antara lain, Kepala Daker Madinah, Konsul Haji, dan Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) sampai keluar sertifikat kematian (CoD-Certificate of Death) dan KKHI membuat surat pengantar untuk penguburan jenazah.
Pada pukul 11.30 WAS jenazah dibawa ke RSAS dibantu oleh Tim Dokter KKHI untuk dilakukan pemakaman, lalu pukul 12.00 WAS jenazah dimakamkan di Pemakaman Uhud Kota Madinah.
Meninggalnya Rochma Erviana Prastyawati menambah daftar jemaah haji yang meninggal di Tanah Suci menjadi delapan orang. (Antara)
Baca Juga: Catat! Mendarat di Jeddah, Jemaah Haji Pakai Ihram di Embarkasi
Berita Terkait
-
Masa Depan Mohamed Salah di Liverpool Terungkap Usai Rumor Transfer Arab Saudi Mulai Meredup Tajam
-
5 Keunikan Thaif: Kota Sejuk yang Menyimpan Sejarah Kelam dan Doa Rasulullah
-
KPK Sebut Penyidikan Kasus Haji Segera Rampung, Bagaimana Nasib Gus Yaqut hingga Bos Maktour?
-
Eks Pimpinan KPK BW Soroti Kasus Haji yang Menggantung: Dulu, Naik Sidik Pasti Ada Tersangka
-
Fantastis! Cetak Gol ke-40 di Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Makin Dekat ke 1000 Gol
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor