Suara.com - Belum lama ini ibu-ibu asal Lamongan, Jawa Timur didapuk menjadi duta tilang elektronik (ETLE) usai dengan cerdik menutupi pelat nomor sepeda motornya menggunakan pakaian dalam.
Kini media sosial juga ikut digegerkan dengan modifikasi nan canggih dari seorang warganet TikTok dengan akun @gothed. Pasalnya pemilik akun memodifikasi sepeda motornya menjadi serba otomatis, termasuk pelat nomornya yang bisa berganti selayaknya di film-film aksi.
Video yang juga diunggah akun Instagram @lagi.viral itu memperlihatkan seorang pria yang duduk dengan gagah di atas sepeda motor matic-nya.
Sekilas tidak ada yang aneh, sampai ia mengoperasikan tombol-tombol di kendaraannya dan membuat beberapa bagiannya bergerak.
Terlihat area pelat nomor tiba-tiba terangkat dan digantikan dengan sebuah nomor polisi yang keluar dari bagian dalamnya.
Sementara itu bagian penutup lampu juga terangkat dan membuat sinar lampu menyorot lurus ke depan. Lampunya juga kemudian terlihat bisa diganti dengan warna-warna tertentu.
Tak hanya itu, dengan mengoperasikan tombol yang sama, kaca penutup helmnya juga terlihat membuka dan menutup otomatis. Tombol dengan fungsi serupa juga bisa ditemui di bagian pinggir helmnya.
Namun seolah belum cukup, pria itu semakin membuat geger ketika menunjukkan sepeda motornya kembali ke versi semula saat kuncinya dicabut.
Detik-detik perubahan itu tentu mencengangkan warganet, apalagi dengan iringan musik yang serupa perubahan bentuk robot di beberapa film aksi dan pahlawan super.
Baca Juga: Ngilu, Telinga Bocah Ini Kemasukan Gigi, Warganet Ikut Deg-degan Pas Dikeluarkan
Karena itulah, tidak heran bila modifikasi sepeda motor dan helm tersebut mendapat sanjungan selangit dari warganet.
"Tony Stark ketar ketir liat ini," puji @lagi.viral yang diamini oleh banyak warganet lain, seperti dikutip Suara.com pada Sabtu (2/7/2022).
Namun kocaknya, warganet malah meyakini modifikasi ini bakal laris-manis untuk ditiru lantaran dianggap bisa melindungi dari jeratan tilang elektronik.
"Seketika motor Vario si bapak, seharga Mobil," kata warganet.
"Bisa plat nomer asli dan palsu .. ngindari e tilang," celetuk warganet.
"Elon musk bersujud melihat ini," komentar warganet, menilai bos Tesla itu pun akan ikut tercengang.
Tag
Berita Terkait
-
Ayahnya Berubah Jadi Religius Setelah Menikah Siri Tanpa Sepengetahuan Keluarga, Sosok Anak Ini Merasa Sakit Hati
-
Anak Biasa Ribut Tiba-tiba Tak Bersuara, Sang Ibu Dibikin Jantungan dengan Penampakannya
-
Viral Curhatan Adik Ogah Kakak Ipar yang Lagi Hamil Menumpang di Rumahnya, Alasannya Bikin Publik Meradang
-
Parasnya Disebut Mirip Idol K-Pop, Tukang Parkir Ini Viral
-
Fakta-fakta Alat Vital Pria Cilacap Terjepit Cincin, Rumah Sakit Angkat Tangan hingga Minta Bantuan Damkar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Prabowo Wanti-wanti Atlet Jangan Pakai Bonus untuk Hal Negatif
-
Soal SPPG Terafiliasi Pejabat, BGN: Hak Semua WNI!
-
Buntut Demo Agustus 2025 di Depan Polres Jakut, 60 Terdakwa Dituntut 1 Tahun Penjara
-
Polisi Tunggu Labfor Kasus Kematian Sekeluarga di Warakas, Tak Mau Terburu-buru Tarik Dugaan Pidana
-
Kuasa Hukum Sebut Dakwaan Lempar Batu Tak Terbukti, Jaksa Tetap Tuntut 60 Terdakwa
-
Tanggapi Survei LSI Denny JA, PKB Sebut Pilkada Lewat DPRD Bagian dari Demokrasi
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Jerit Ibunda Korban Salah Tangkap Aksi Demo Agustus, Dua Jari Anaknya Patah Diduga Disiksa Polisi
-
Sabida Thaiseth, Muslimah Pertama di Kabinet Thailand yang Mengusung Wajah Baru Kebudayaan
-
Bonus Rp465 Miliar Atlet SEA Games Cair, Pemerintah Kasih Literasi Keuangan 1,5 Jam