Suara.com - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) melalui program Bank Makanan, mendistribusikan 300 paket makanan siap saji untuk masyarakat ekonomi rentan di Kampung Lio, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat, Senin (5/9/2022).
Makanan siap saji dalam bentuk paket ZChicken itu didistribusikan untuk masyarakat miskin di RT 01 RW 19. Kampung Lio merupakan permukiman padat penduduk di Kota Depok yang sebagian besar penduduknya hidup dengan kondisi tingkat ekonomi yang rendah. Mereka rata-rata berprofesi sebagai pekerja nonformal.
"Alhamdulillah, hari ini tim Divisi Kemanusiaan Baznas mendistribusikan makanan siap saji berupa ZChiken di Kampung Lio. Hal ini merupakan upaya Baznas dalam memenuhi asupan gizi masyarakat rentan, " ujar Pimpinan Baznas RI Saidah Sakwan, MA dalam keterangan tertulis, Selasa (6/9/2022).
Menurut Saidah, bantuan yang diberikan tidak hanya memberi dampak positif kepada mustahik. Paket bantuan 300 ZChicken itu juga dibeli dari mustahik binaan Baznas, yang akan menambah pemasukan mereka. Kemudian, manfaatnya juga dirasakan masyarakat rentan di Kampung Lio.
"Bantuan yang diberikan ini sangat multimanfaat, karena ada banyak pihak yang mendapatkan manfaatnya. Selain masyarakat rentan yang mendapatkan makanan siap saji, manfaatnya juga dirasakan mustahik binaan Baznas. Kami ingin semua pihak turut merasakan kebaikan yang ditebar," ujar Saidah.
Saidah berharap, pendistribusian paket makanan ini dapat membantu meringankan asupan harian bagi masyarakat rentan yang tinggal di Kampung Lio. Selain itu, Saidah juga mengatakan bantuan ini merupakan buah dari kebaikan yang terus dilakukan masyarakat melalui Baznas, yang manfaatnya dapat dirasakan masyarakat miskin.
"Baznas mengucapkan terima kasih atas uluran tangan dari donatur yang telah berbagi dengan masyarakat rentan yang membutuhkan bantuan. Semoga keberkahan selalu menyertai kita semua," ujar Saidah.
Program Bank Makanan merupakan salah satu upaya Baznas untuk menyelesaikan dua masalah besar yaitu mengurangi jumlah makanan yang terbuang sia-sia dan memberikan akses makanan sehat untuk orang yang kekurangan melalui pendekatan kolaboratif bekerja sama dengan berbagai pihak.
Sejak Mei 2022, Baznas RI melalui program Bank Makanan telah mendistribusikan makanan siap saji lebih dari 28.875 kepada para pekerja rentan dan pedagang kecil di wilayah Jabodetabek. Angka ini di luar pendistribusian makanan siap saji yang rutin dilakukan Baznas Provinsi/Kabupaten/Kota yang rutin digelar di daerahnya masing-masing.
Baca Juga: 7 Fakta Kasus Suami Bakar Istri di Depok, Siram Tiner Usai Mabuk Bareng Teman
Berita Terkait
-
Optimalkan Pengelolaan Zakat, Baznas Tingkat Daerah akan Semakin Diperkuat
-
Tanggapi Oknum Foya-Foya Duit Pilkada Depok di THM, Bawaslu RI Buka Suara: Itu Pegawai Pemkot
-
Harga BBM Naik, Berikut Daftar Tarif Angkot Terbaru di Kota Depok
-
Kejari Depok Usut Aliran Duit Hibah Pilkada Depok 2020, Diduga Digunakan Oknum Bawaslu Untuk Foya-Foya di THM
-
300 Ribu Warga Banyumas Bakal Dapat BLT BBM, Bupati: Waktunya Belum Tahu, Tunggu Instruksi Pusat
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kerry Riza Ajak Masyarakat Lihat Perkaranya Berdasarkan Fakta Bukan Fitnah
-
Menuju JFSS 2026, Pemerintah dan Kadin Sepakat Ketahanan Pangan Jadi Prioritas Nasional
-
Aceh Tamiang Dapat 18 Rumah Rehabilitasi, Warga Bisa Tinggal Tenang
-
Usai di Komdigi, Massa Demo Datangi Polda Metro Jaya Minta Usut Kasus Mens Rea
-
Profil Gubernur Papua Tengah Meki Fritz Nawipa: dari Pilot ke Pemimpin Provinsi Baru
-
Catatan Kritis Gerakan Nurani Bangsa: Demokrasi Terancam, Negara Abai Lingkungan
-
Satgas Pemulihan Bencana Sumatra Gelar Rapat Perdana, Siapkan Rencana Aksi
-
Roy Suryo Kirim Pesan Menohok ke Eggi Sudjana, Pejuang atau Sudah Pecundang?
-
Saksi Ungkap Rekam Rapat Chromebook Diam-diam Karena Curiga Diarahkan ke Satu Merek
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, BPBD Sebut Sisa Genangan di 3 RT