Suara.com - Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) bernama Iwan Budi Prasetyo yang bertugas di Pemerintah Kota Semarang diduga tewas dimutilasi dan dibakar di kawasan Pantai Marina. Ada peran anjing kesayangan Iwan, Mochi, yang ikut membantu proses pencarian anggota tubuh Iwan yang hilang.
Temuan jasad Iwan berawal dari penemuan mayat dan sepeda motor hangus di Tawangsari, Semarang Barat, Jawa Tengah. Setelah diselidiki ternyata kendaraan tersebut milik Iwan Budi Prasetyo. Dari hasil tes DNA juga membuktikan bahwa jasad tersebut benar merupakan jasad Iwan.
Dalam proses penyelidikannya, kepolisian setempat telah memeriksa sebanyak 24 saksi. Hingga saat ini proses penyelidikan kasus tersebut masih terus berlanjut.
Sebelum dinyatakan hilang, Iwan dijadwalkan memberikan keterangan sebagai saksi atas kasus dugaan korupsi di BPKAD Kota Semarang. Kasus tersebut berkaitan dengan sertifikat tanah fasilitas umum, fasilitas sosial dan utilitas dari PT KAL kepada Pemerintah Kota Semarang.
Namun, sehari sebelum pemeriksaan, tepatnya pada 24 Agustus 2022, Iwan justru dikabarkan menghilang secara misterius.
Berikut ini Suara.com mengulas fakta peran Mochi, anjing kesayangan Iwan yang ikut menemukan tulang majikannya.
1. Sengaja Dibawa Keluarga
Mochi sengaja dibawa oleh keluarga Iwan Budi Prasetyo ke kantor polisi. Tujuannya yakni agar mampu membantu polisi dan relawan mencari bagian tubuh dan kepala Iwan yang hilang.
Pasalnya, Mochi merupakan anjing kesayangan Iwan. Setiap hari, Iwan selalu menyempatkan untuk bermain atau sekedar memeluk hewan peliharaannya itu.
2. Penciuman Kuat Meski Bukan Anjing Kepolisian Terlatih
Meskipun bukan anjing yang ditugaskan untuk kepolisian, nyatanya penciuman Mochi yang selalu dirawat Iwan berhasil menemukan potongan tulang Iwan, sang majikan. Kedekatan Mochi dengan Iwan membuat ingatan penciuman mengenai sang majikan sangat kuat.
3. Membantu Kepolisian Selama 2 Hari Berturut-turut
Mochi tampak membantu kepolisian selama dua hari. Dalam pencarian kedua, Mochi membantu mencari pada Kamis (15/9/22). Ia terus menyusuri semak belukar tak jauh dari TKP penemuan jasad Iwan.
4. Anjing Kesayangan ASN Iwan Budi Prasetyo
Keluarga yang mengetahui dekatnya Iwan Budi Prasetyo dengan Mochi memang memutuskan membawa Mochi untuk mencari bagian tubuh Iwan.
Berita Terkait
-
Mahasiswi USM Bunuh Diri Terjun dari Lantai 6 Diduga Depresi, Ini Penjelasan Pihak Kampus
-
Berputar dan Penuh Drama, Kuasa Hukum Ungkap Keluarga Brigadir J Letih dan Kecewa: Sudah Sampai Sini Saja
-
Astaga! Diduga Depresi, Mahasiswi Lompat dari Lantai 6 Kampus USM hingga Meninggal Dunia
-
Kriminolog Undip Sebut Tewasnya Iwan Budi Paulus Bentuk Pembungkaman Saksi
-
Kepala Sekolah Diduga Makan Uang Tabungan Siswa, DPRD Sebut Polisi Sudah Bisa Bergerak
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Dilaporkan ke MKD, Komisi III Bantah Catut Nama LSM dalam Pembahasan RKUHAP
-
Kunjungi Jepang, Menko Yusril Bahas Reformasi Polri hingga Dukungan Keanggotaan OECD
-
3 Fakta Korupsi Pajak: Kejagung Geledah Rumah Pejabat, Oknum DJP Kemenkeu Jadi Target
-
Warga Muara Angke Habiskan Rp1 Juta Sebulan untuk Air, PAM Jaya Janji Alirkan Air Pipa Tahun Depan
-
Drama Baru Kasus Ijazah Palsu Jokowi: Roy Suryo Cs Gandeng 4 Ahli, Siapa Saja Mereka?
-
MK Larang Polisi Aktif di Jabatan Sipil, Bagaimana Ketua KPK? Ini Penjelasan KPK!
-
Pertikaian Berdarah Gegerkan Condet, Satu Tewas Ditusuk di Leher
-
DPR Kejar Target Sahkan RKUHAP Hari Ini, Koalisi Sipil Laporkan 11 Anggota Dewan ke MKD
-
Siswa SMP di Tangsel Tewas Akibat Perundungan, Menteri PPPA: Usut Tuntas!
-
Klarifikasi: DPR dan Persagi Sepakat Soal Tenaga Ahli Gizi di Program MBG Pasca 'Salah Ucap'