Suara.com - Rebo Wekasan merupakan tradisi Nusantara terutama di tanah Jawa di bulan safar. Rebo Wekasan dilaksanakan pada hari Rabu terakhir pada bulan Safar. Lalu apa saja tradisi Rebo Wekasan yang dilakukan masyarakat?
Tradisi Rebo Wekasan dilaksanakan sebagai aktifitas untuk menolak atau mengusir sial. Mari kita ketahui lebih dalam arti tradisi Rebo Wekasan ini.
Aktifitas Tradisi Rebo Wekasan
Tradisi Rebo Wekasan berisi aktifitas yang bertujuan menolak hal-hal buruk, di antaranya:
- Membaca dzikir secara berjamaah
- Sedekah berbagi makanan dengan lingkungan sekitar dengan terlebih dahulu makanan dibuat menjadi serupa gunungan sebagai simbol untuk keselamatan yang langgeng
- Membaca doa-doa sunnah untuk memperkuat aspek positif dan menyingkirkan hal-hal negatif dari kehidupan sehingga kita terhindarkan dari masalah pelik
- Tahlilan dilanjurkan dengan shalat sunnah berjamaah untuk meningkatkan takwa kepada Allah SWT dan mengingat bahwa hanya Allah SWT yang pantas menjadi tempat berlindung
Sejarah Rebo Wekasan
Dikutip dari berbagai sumber, tradisi Rebo Wekasan dipercaya sudah ada sejak zaman Wali Songo. Banyak ulama percaya bahwa Allah menurunkan lebih dari 500 lebih jenis penyakit berbeda ke dunia pada bulan Safar.
Diperkirakan dimulai pada abad ke-17. Rebo Wekasan khususnya dilaksanakan di Sumatera dan Jawa, terutama di daerah pesisir pulau Jawa.
Keunikan Tradisi Rebo Wekasan di Beberapa Daerah
Berikut ringkasan keunikan tradisi Rebo Wekasan yang dapat disarikan dari berbagai sumber adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Mitos Rabu Wekasan Sebagai Hari Paling Sial, Padahal dalam Islam Tidak Ada Malapetaka di Bulan Safar
Ciri khas tradisi Rebo Wekasan di Aceh
- Dilakukan di pantai
- Aktifitas berdoa bersama dipimpin oleh seorang Tengku
- Diakhiri dengan berbagi makanan
Ciri khas tradisi Rebo Wekasan di Jawa
- Dilaksanakan masyarakat pesisir Jawa
- Ada gunungan
- Melaksanakan doa tahlilan dan dzikir bersama
- Melaksanakan sholat Rebo Wekasan
Adapun pelaksanaan sholat Rebo Wekasan adalah sebagai berikut:
- Dilakukan sebanyak empat rakaat dengan dua kali salam
- Dalam tiap rakaat setelah mebaca Al-Fatihah membaca surat Al-Kautsar sebanyak 17 kali, dilanjurkan membaca Al-Ikhlas, Al-Falaq, Al-Nas
- Membaca doa shalat Rebo Wekasan
Doa Shalat Rebo Wekasan
Lafal doa shalat Rebo Wekasan adalah sebagai berikut:
Bismilahirrahmanirrahim wa shallallahu ‘ala sayidina muhammadin wa ‘ala alihi wa shohbihi wa sallam. Allahumma ya syadidal quwa wa ya syadidal mihal ya azizu zallat li ‘izzatika jami’u kholqika ikfini min jami-‘i kholqika ya muhsinu ya mujammilu ya mutafadhdhilu ya mun’imu ya mukrimu ya man la ilaha illa anta bi rahmatika ya arhamarrahimin.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Akses Berobat Dipermudah: Pasien JKN Bisa Langsung ke RS Tanpa Rujukan Berlapis
-
Gubernur Bobby Nasution Dukung LASQI Kenalkan Islam ke Generasi Muda Lewat Seni
-
YLBHI Desak Komnas HAM Tak Takut Intervensi dalam Kasus Munir
-
Profil KH Anwar Iskandar: Ketua MUI 2025-2030, Ini Rekam Jejaknya
-
Gus Yahya Bantah Mundur dari PBNU, Sebut Syuriyah Tidak Punya Kewenangan
-
Negosiasi Panas Krisis Iklim Kandas Gegara Kebakaran di Dapur COP30, Apa Penyebabnya?
-
KPK Tancap Gas Sidik Korupsi Bansos, Meski Rudi Tanoe Terus Ajukan Praperadilan
-
Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards 2025 Sukses Digelar, Ini Daftar Para Jawaranya
-
Sekjen PBNU Minta Pengurus Tenang di Tengah Isu Pelengseran Gus Yahya dari Kursi Ketua Umum
-
Kader Muda PDIP Ditantang Teladani Pahlawan: Berjuang Tanpa Tanya Jabatan