Suara.com - Anies Baswedan tampak duduk semeja dengan tokoh politisi senior seperti Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Surya Paloh hingga Jusuf Kalla (JK). Tak hanya itu, dalam momen tersebut juga turut dihadiri Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Momen tersebut terjadi pada Minggu 16 Oktober 2022 malam, tepatnya di acara pernikahan putri Ketua Majelis Syura PKS Salim Segaf Aljufri.
Menanggapi hal itu, Juru Bicara DPP PKS, M Kholid menyampaikan, obrolan yang dilakukan dalam momen kebersamaan para tokoh tersebut mengenai masalah bangsa dan dinamika politik nasional.
"Tokoh politik nasional duduk bersama para pemimpin bangsa, tentu obrolannya terkait bangsa dan dinamika politik terkini," kata Kholid kepada wartawan, Senin (17/10/2022).
Namun, menurutnya, momen tersebut terjadi dalam situasi yang hangat. Pembahasan, kata dia, juga bukan persoalan yang berat.
"Tapi ya situasinya santai dan ringan. Gak berat-berat," tuturnya.
Sementara itu Koordinator Jubir DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, mengatakan, perbincangan yang terjadi berlangsung akrab dan hangat. Mendoakan kebaikan untuk kedua mempelai dan keluarga besarnya.
"Membahas hal-hal santai dan beberapa hal lainnya, laiknya para sahabat lama sedangkan berkumpul," tuturnya.
Ia menambahkan, Demokrat berharap kebersamaan tersebut terus terjaga dan semakin intens. Menyalakan terus asa perubahan dan perbaikan untuk negeri ini.
Baca Juga: Jadi Calon Presiden, Kekayaan Anies Baswedan Naik Hampir Dua Kali Lipat
"Seperti yang disampaikan Ketum PD AHY kemarin mengenai rencana koalisi Demokrat, Nasdem, dan PKS, insya Allah komunikasinya semakin baik. Mudah-mudahan terbuka jalan untuk kita semua," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Jadi Calon Presiden, Kekayaan Anies Baswedan Naik Hampir Dua Kali Lipat
-
Heru Budi Hartono Beri Sinyal Tak Lanjutkan TGUPP Seperti Anies, Pilih Perkuat Dinas yang Ada
-
Ini Gaji Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta Pengganti Anies Baswedan
-
Sambut Pj Gubenur Jakarta Heru Budi Hartono, ASN Pemprov DKI Bentangkan Spanduk 'Welcome Home'
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026