News / Nasional
Rabu, 19 Oktober 2022 | 15:46 WIB
Terdakwa kasus pembunuhan berencana Ferdy Sambo saat mengikuti sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (17/10/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Irfan kala itu dipanggil datang ke kompleks perumahan dinas Sambo bersama Agus Nurpatria. Keduanya langsung mengambil rekaman CCTV yang menjadi saksi bisu tewasnya Yosua.

Perangkat CCTV yang diambil kemudian diangkut oleh sosok Chuck Putranto menggunakan truknya.

Jasad Brigadir J terendus publik - Minggu, 10 Juli 2022

Kematian Brigadir J akhirnya diketahui oleh publik pada hari Minggu (10/7/2022). Kala itu, mencuat narasi yang dibawakan oleh Mabes Polri dan Polres Jaksel yang menyebut Yosua tewas ditembak mati oleh rekannya dalam sebuah 'adu tembak'.

Narasi tersebut menuding Yosua mati ditembak Bharada E demi menyelamatkan istri Ferdy Sambo.

Lambat laun, narasi tersebut akhirnya terungkap sebagai hasil tiga hari Geng Sambo melancarkan aksi merekayasa skenario demi menutupi dosa sang eks Kadiv Propam.

Kontributor : Armand Ilham

Load More