Suara.com - Hari Pahlawan tanggal berapa? Hari Pahlawan adalah hari untuk memperingati Pertempuran Surabaya 1945 yang terjadi selama Revolusi Nasional Indonesia. Revolusi Nasional Indonesia pecah pada tahun 1945, ketika Indonesia mendeklarasikan kemerdekaannya.
Pertempuran Surabaya adalah salah satu pertempuran perang yang paling penting karena membantu menggembleng dukungan internasional untuk kemerdekaan Indonesia. Lantas Hari Pahlawan tanggal berapa untuk diperingati?
Hari Pahlawan Tanggal Berapa?
Pada tanggal 10 November itulah pecahnya Pertempuran Surabaya. Sehingga Hari Pahlawan ditetapkan pada tanggal 10 November setiap tahunnya. Untuk tahun ini, Hari Pahlawan 2022 akan jatuh pada Kamis, 10 November 2022.
Penetapan tanggal 10 November sebagai Hari Pahlawan tertuang dalam Keppres Nomor 316 Tahun 1959 tanggal 16 Desember 1959. Presiden Soekarno yang menandatangani aturan tersebut.
Biasanya pada tanggal 10 November, Indonesia memberi penghormatan kepada para Pahlawan Nasional Indonesia. Tokoh perjuangan lainnya pun yang belum mendapat gelar akan diberikan penghargaan tersebut. Gelar pahlawan adalah gelar tingkat tertinggi di Indonesia yang secara anumerta diberikan untuk tindakan heroik.
Upacara pemberian penghargaan secara tradisional diadakan pada Hari Pahlawan. Pada 2013, sebanyak 147 pria dan 12 wanita telah dianugerahi gelar tersebut. Mereka termasuk aktivis kemerdekaan, politisi, negarawan, gerilyawan, tentara, bangsawan, jurnalis, cendekiawan.
Apa Makna Upacara pada Hari Pahlawan di Indonesia?
Pada Hari Pahlawan Indonesia, orang Indonesia melaksanakan upacara untuk memperingati kematian 16.000 tentara Indonesia dalam pertempuran berdarah selama tiga minggu tersebut.
Baca Juga: Mulai 10 November, Dispendik Surabaya Bebaskan Pelajar dari PR Sekolah
Pertempuran Surabaya ini dipicu dari upaya Inggris yang ingin mengembalikan Indonesia kepada Belanda. Padahal 17 Agustus 1945, Indonesia telah menyatakan kemerdekaan dari penjajah dengan proklamasi.
Puncak pertempuran 10 November 1945 adalah ketika kematian Brigadir Mallaby. Pemerintah Inggris bereaksi dengan mengirimkan 24.000 tentara untuk menduduki Indonesia.
Pertempuran Surabaya diakui oleh Inggris sebagai perang tersulit setelah Perang Dunia II. Sebab melibatkan:
- dua jenderal Inggris
- tiga pesawat perang Inggris
- ribuan tentara Inggris
Perayaan dan Tradisi Hari Pahlawan di Indonesia
Setiap tanggal 10 November, sebagian rumah di Indonesia menampilkan bendera merah putih setengah tiang. Semua anggota masyarakat berdoa untuk roh para pahlawan nasional dan mengheningkan cipta selama enam puluh detik untuk mengirim doa sekaligus berterima kasih pada para pahlawan.
Lalu, Presiden Indonesia memimpin kunjungan nasional ke kompleks Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, yang dilanjutkan dengan prosesi penaburan bunga. Pada hari itu, Presiden juga mengumumkan pemberian gelar Pahlawan Nasional di Istana Negara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Presiden Prabowo: Bantuan Bencana Wajib Transparan, Tak Ada Ujung-ujungnya Nagih
-
Semua Gardu Induk Aceh Bertegangan, PLN Kejar Pemulihan 180 Desa Masih Padam
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Prabowo: Bantuan Bencana Dibuka Seluas-luasnya, Tapi Harus Transparan dan Tanpa Kepentingan
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
-
DPRD Lebak Dorong Penindakan Tambang Ilegal demi Cegah Bencana Ekologi
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Libur Tahun Baru 2026, Pengunjung Ragunan Diprediksi Tembus 100 Ribu Orang
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
-
BMKG Catat 1.556 Gempa Guncang Aceh Sepanjang 2025, Naik 39 Persen dari Tahun Lalu