Suara.com - Hanya dalam hitungan hari, masyarakat Indonesia akan memperingati Hari Pahlawan, tepatnya pada tanggal 10 November 2022. Semakin dekat dengan hari peringatan, semakin banyak orang yang bertanya Hari Pahlawan 2022 libur atau tidak?
Pertanyaan ini tentu membuat masyarakat gelisah, terutama para pekerja yang menantikan libur di tengah pekan. Terlebih, Hari Pahlawan merupakan hari bersejarah bagi bangsa Indonesia, apakah Hari Pahlawan 2022 libur atau tidak, ya?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, berikut Suara.com telah merangkum update aturan Surat Keputusan Bersama atau SKB 3 Menteri yang mengatur libur nasional di Indonesia.
Hari Pahlawan 2022 Libur atau Tidak?
Hingga berita ini dipublikasi, belum ada update terbaru mengenai perubahan aturan SKB 3 Menteri. Seperti diketahui, SKB 3 Menteri berisi daftar libur nasional selama satu tahun yang disahkan oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Dalam aturan tersebut, Hari Pahlawan 10 November 2022 tidak ditetapkan sebagai hari libur nasional. Artinya, pada tanggal 10 November seluruh aktivitas akan berjalan seperti biasa alias tidak libur.
Meskipun Hari Pahlawan mengenang Pertempuran Surabaya yang menjadi pertempuran terberat dan terlama di Indonesia, sayangnya peringatan ini tidak masuk sebagai hari libur nasional.
Penetapan Hari Pahlawan tanggal 10 November 2022 diputuskan dalam Keppres Nomor 316 Tahun 1959 tanggal 16 Desember 1959 yang disahkan oleh Presiden Soekarno.
Tepat di Hari Pahlawan, instansi pemerintahan hingga sekolah akan menggelar upacara Hari Pahlawan. Selain itu, akan dilakukan ziarah ke makam pahlawan untuk mengenang perjuangan para pahlawan bagi kemerdekaan Indonesia.
Pemerintah akan memberi penghormatan pada tokoh Pahlawan Nasional Indonesia, di Hari Pahlawan dan memberi penghargaan pada para pejuang atas jasanya. Bagi pejuang yang sebelumnya tak menerima gelar, maka mereka akan menerima penghargaan sebagai "Pahlawan", sebuah gelar tertinggi di Indonesia yang secara diberikan secara anumerta atas aksi heroik.
Itulah penjelasan singkat untuk menjawab pertanyaan apakah hari Pahlawan 10 November 2022 libur atau tidak. Jangan berkecil hati karena tidak libur, Anda masih bisa menemui tanggal merah pada 25 Desember 2022 yang diperingati sebagai Hari Natal.
Berita Terkait
-
Doa Ziarah Kubur ke Makam saat Hari Pahlawan Lengkap
-
30 Twibbon Hari Pahlawan 10 November 2022, Cocok Dibagikan Ke Media Sosial
-
Chord dan Lirik Lagu Hari Pahlawan Gugur Bunga, Nyanyikan Tanggal 10 November
-
Mengapa Hari Pahlawan Diperingati 10 November? Ini Latar Belakangnya
-
Link Download Logo Hari Pahlawan 2022 PNG Resmi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Penuhi Panggilan KPK, Gus Alex Diperiksa Sebagai Saksi Kasus Korupsi Kuota Haji
-
KUHP Baru Mulai Berlaku: Tersangka Tak Lagi Ditampilkan, Pidana Restoratif Mulai Diterapkan
-
6 Fakta Dugaan Rekening Gendut Rp32 M Milik Istri Pejabat Kemenag, Padahal Status Cuma IRT
-
Dulu Tersangka, Kini Pelapor: Damai Hari Lubis dan Eggi Sudjana Laporkan Kuasa Hukum Roy Suryo
-
Terbongkar! Penyebab Utama Banjir Jakarta yang Tak Teratasi: 'Catchment Area' Sudah Mati?
-
Mengapa RJ Kasus Suami Bela Istri Baru Berhasil di Kejaksaan? Pengacara Beberkan Hambatannya
-
Kapolri Listyo Tolak Jadi Menteri Kepolisian, Pilih Jadi Petani Saja
-
Tata Cara Upacara Bendera di Sekolah Menurut SE Mendikdasmen No 4 Tahun 2026
-
Viral WNI Jadi Tentara AS dan Rusia, Pemerintah Telusuri Status Kewarganegaraannya
-
Kapolri Tegas Tolak Polri di Bawah Kementerian: Bisa Melemahkan Negara dan Presiden