Suara.com - Manuver sejumlah tokoh politik dan bursa pencapresan terus menjadi perbincangan menjelang Pemilu 2024.
Direktur Eksekutif Political and Public Policy Studies (P3S) Jerry Massie menilai bahwa Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sudah siap untuk melangkah pada Pilpres 2024 mendatang.
Menurutnya, elektabilitas Ketua Umum Partai Demokrat ini naik dalam beberapa survei. Selain itu, AHY juga dinilai sebagai tokoh yang berpotensi membawa kemenangan bagi bacapres yang sudah diusung Partai NasDem, Anies Baswedan.
“AHY yang sudah matang dan mapan di dunia politik. Jadi, dia memang duet ideal bagi Anies,” ujar Jerry dikutip dari Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, Jumat (23/12/2022).
Tak hanya itu, ia juga menilai bahwa mantan Gubernur DKI Jakarta yang diusung menjadi capres dari NasDem itu memiliki kekuatan untuk bersaing dengan tokoh lainnya yang sama-sama kuat pada Pilpres mendatang.
“Bagi saya Anies punya banyak pengalaman. Baik di birokrasi maupun dunia pendidikan,” katanya.
Jika AHY menjadi pasangan duet Anies Baswedan, Jerry menilai bahwa keduanya mampu meraup suara dari generasi milenial dan generasi Z.
Selain itu, AHY juga disebut memiliki mental pemimpin yang cakap karena berhasil membawa Demokrat berada di peringkat atas dalam beberapa survei.
“AHY enerjik, muda, dan visioner. Dia juga sudah teruji lantaran berhasil membawa Demokrat di posisi lima teratas,” ujarnya.
Baca Juga: Ruhut Sitompul Sebut Anies Ganti Nama Rumah Makan Jadi Rumah Kenyang, Padahal Begini Faktanya
Kenaikan elektabilitas Demokrat ini diprediksi bisa mendongkrak popularitas dan elektabilitas AHY untuk membantu memenangkan Anies.
“Keduanya smart, mereka juga sejauh ini terus menunjukan chemistry politik. Bahkan keduanya kerap unggul dari pasangan lain dalam simulasi survei capres,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Ruhut Sitompul Sebut Anies Ganti Nama Rumah Makan Jadi Rumah Kenyang, Padahal Begini Faktanya
-
Hasil Survei: Ridwan Kamil Paling Cocok Jadi Cawapres di Pemilu 2024
-
Andika Perkasa Diusulkan Jadi Cawapres di Koalisi Perubahan, Demokrat Maunya Anies dengan AHY
-
CEK FAKTA: Habiskan Uang Negara Buat Kampanyekan Anies, Menkominfo Johnny G Plate Dipecat Jokowi, Benarkah?
-
Relawan Ganjar Pranowo Kalah Telak dari Relawan Anies Soal Hal Ini, Refly Harun Aminkan Pernyataan Rocky Gerung
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
BK DPR Ungkap Jantung RUU Perampasan Aset: Aset Rp 1 Miliar Bisa Disita
-
Bukan Hanya Nadiem, Ini Alasan Kejaksaan Sering Minta Bantuan TNI untuk Pengamanan Kasus Korupsi
-
Berani Lawan Arus Sendirian, Mampukah PDIP Jegal Wacana Pilkada via DPRD di Parlemen?
-
Hadiri Pengukuhan Guru Besar UGM, Jusuf Kalla: Sikap Kritis Penting dalam Demokrasi
-
Divonis Bersalah, Ini Fakta Rangkaian Sidang Laras Faizati
-
Soal KPK Tak Pajang Tersangka, Novel Baswedan Soroti Dalih Kemanusiaan
-
Siaga Musim Hujan, Pemprov DKI Pangkas Sejumlah Pohon Sebelum Tumbang
-
Jakarta Selatan dan Timur Dibayangi Hujan Lebat dan Angin Kencang Siang Ini, Cek Wilayah Terdampak!
-
Terungkap! Ini yang Dikoreksi Prabowo dari Desain hingga Fungsi IKN
-
Tangis dan Amarah Bercampur, Pendukung Protes Keras Vonis Pidana Laras Faizati