Dalihnya, Wowon membunuh anak kandungnya sendiri yang masih balita adalah untuk meraih kesuksesan.
"Secara hasil pemeriksaan pengakuannya (Wowon membunuh Bayu) adalah untuk memberikan kesuksesan," ungkap Wisnu.
Sepandai-pandainya tupai melompat, pasti akan jatuh juga. Begitulah sekarang nasib Wowon cs, berulangkali membunuh pada akhirnya kelakukan keji mereka terungkap.
Deretan ulah kejinya terungkap saat mereka beraksi membunuh Ai Maemunah dan anak-anaknya di sebuah rumah kontrakan di daerah Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat.
Pada akhirnya Ai Maemunah, dua anaknya hasil pernikahan dengan Didin yakni Ridwan dan Riswandi tewas dengan cara diracun oleh Wowon cs.
Sementara sang anak Bayu sudah tewas tiga bulan sebelum insiden di Bekasi. Bayu tewas juga dibunuh oleh Duloh selaku eksekutor. Bayu tewas dengan cara dicekik lalu dipendam di sebuah lubang galian 1x1,5 meter yang berada di samping rumah Wowon di Cirancang, Cianjur, kejam!.
Fakta lain juga terungkap, hanya berselang beberapa hari usai pembunuhan di Bekasi, Wowon berniat membunuh salah satu tetangganya, juga dengan cara diracun. Beruntung, sang tetangga masih diberi kehidupan meski sempat dirawat selama 4 hari di rumah sakit.
Banyak hal yang dilakukan Wowon, tak hanya memperdaya para korban, namun ia juga memperdayai dua partner in crime-nya, Duloh dan Dede.
Polisi mengungkap, Wowon menciptakan figur fiktir yakni sosok Aki Banyu untuk memerintahkan pembunuhan kepada para korban. Oleh Duloh dan Dede, sosok Aki Banyu dipercaya sebagai sosok sakti hingga mereka mau menuruti perintahnya, padahal sosok Aki Banyu sejatinya adalah Wowon.
Baca Juga: Polisi Temukan Ini saat Bongkar Makam Halimah, Korban Trio Serial Killer Wowon Cs
"Kita juga ada temukan modus yang lain, modus operandi daripada pelaku. Jadi ini cukup unik. Ternyata tersangka Wowon ini berperan sebagai Aki Banyu. Selain atas nama Wowon, ternyata yang bersangkutan ini berperan sebagai Aki Banyu, yang merupakan figur fiktif," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (24/1/2023) lalu.
Berikut identitas 9 korban tewas dibunuh Wowon dkk:
Di Bekasi:
- Ai Maimunah (istri Wowon)
- Ridwal Abdul Muiz (anak Ai Maimunah)
- Riswandi (anak Ai Maimunah)
Di Cianjur:
- Noneng (mertua Wowon)
- Wiwin (istri pertama Wowon)
- Parida (TKW)
- Bayu, 2 tahun (anak Wowon dan Ai)
- Halimah (istri Wowon yang juga ibu kandung Ai Maimunah)
Di Garut:
- Siti (TKW)
Berita Terkait
-
Berprofesi Dalang, Wowon Erawan Diduga Ciptakan Tokoh Fiktif Aki Banyu untuk Perintah Menghabisi Korban
-
Polisi Temukan Ini saat Bongkar Makam Halimah, Korban Trio Serial Killer Wowon Cs
-
Trio Serial Killer Wowon Cs Sering Lakukan Aksi Tipu-tipu, Polisi Lakukan Penelusuran Aset
-
Kuburan Korban Serial Killer Aki Wowon Cs Dibongkar Polisi, Jenazah Siti Kini Diautopsi di RS Polri
-
Wowon Cs Bisa Lepas dari Hukuman Mati Jika Terindikasi Psikopat, Kriminolog: Sadis Belum Tentu Psikopat
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu
-
Mensos: Indonesia Resmi Miliki Data Tunggal DTSEN, Tak Ada Lagi Kementerian Punya Data Sendiri
-
Dua Bulan Bencana Sumatra: 1.204 Korban Meninggal, Ratusan Orang Hilang
-
Kemensos Butuh Rp2 Triliun Tangani Pasca-Bencana Sumatra, Anggaran Tersedia Baru Rp600 Miliar
-
KPK Ungkap Perusahaan Rudy Tanoesoedibjo Tak Salurkan Bansos
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, Menlu Sugiono: Saya Baru Dengar Sekarang
-
Isu Iuran Rp16,9 Triliun untuk Dewan Perdamaian, Menlu Sugiono: Itu Bukan 'Membership Fee'
-
Menteri PKP Maruarar Sirait Targetkan 2.603 Hunian Tetap di Sumatra Rampung Mei 2026
-
DPR Minta Perbaikan Infrastruktur Pascabencana Jangan Sampai Sia-sia Akibat Lingkungan Tak Terurus