Suara.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo baru-baru ini makan bersama dengan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Kebersamaan tersebut rupanya dimanfaatkan Ganjar untuk berbincang bersama sosok yang akrab disapa Pak Bas itu terkait "rambut putih".
Diketahui, sebelumnya sosok berambut putih ramai menjadi perbincangan setelah disinggung Presiden Joko Widodo. Orang nomor satu di Indonesia itu sempat menyampaikan kode bahwa dirinya akan mendukung calon presiden atau capres 2024 berambut putih.
Apalagi, Presiden Jokowi menilai bahwa orang berambut putih merupakan ciri pemimpin yang baik karena selalu memikirkan rakyat. Sontak, tidak sedikit yang mengaitkan ciri capres berambut putih itu dengan Ganjar Pranowo yang memang memiliki warna rambut putih.
Alih-alih menanggapi ciri capres berambut putih serius, Ganjar justru menjadikannya guyonan. Ia mengajak Pak Bas untuk membentuk komunitas rambut putih nasional yang hanya diperuntukkan bagi orang-orang berambut putih.
Tak sampai di situ, Ganjar juga meminta saran kepada masyarakat untuk memberi usulan nama bagi komunitas rambut putih nasional yang ingin dibentuknya.
"Saya dan Pak Bas lagi mikir keras nyari nama komunitas rambut putih nasional. Tolong bantu usulan nama dan singkatan yang keren dong," tulis Ganjar dalam Twitter seperti dikutip Suara.com, Kamis (9/2/2023).
Keinginan Ganjar itu langsung mendapatkan atensi warganet. Hingga berita ini dipublikasikan, cuitan Ganjar tersebut telah di-retweet 100 kali dan mendapatkan ratusan tanda suka.
Warganet juga menuliskan beragam komentar kocak dengan menuliskan beragam nama ide komunitas rambut putih. Namun, ada juga yang membalas dengan keluhan terkait berbagai persoalan di Jawa Tengah yang seharusnya dipikirkan oleh Ganjar.
"KUI= Komunitas Uban Indonesia," tulis warganet.
Baca Juga: Gara-gara Saat HUT PDIP Tidak Diumumkan Nama Ganjar Pranowo Jadi Capres, GP Mania Bubarkan Diri?
"Ubaniora. Ubanan wani po ra," sahut warganet.
"KORBAN pak, komunitas rambut beruban," celutuk warganet.
"Punah (putihnasional)," timpal lainnya.
"Ubantara (Uban Nusantara)," komentar warganet.
"Paraput style pak (para rambut putih) jadi next ada yang masih 30an udah mode rambut putih bole join," saran warganet.
"Ganjar Pranowo tiap hari kerjanya kok gak mutu gini. Pantes Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah jadi termiskin, banjir tidak teratasi tapi mau jadi presiden. Piye toh?" kritik pedas warganet.
Berita Terkait
-
Gara-gara Saat HUT PDIP Tidak Diumumkan Nama Ganjar Pranowo Jadi Capres, GP Mania Bubarkan Diri?
-
Disebut Bukan Suksesor Jokowi, Poin Lengkap Relawan GP Mania Mundur Dukung Ganjar Nyapres
-
Resmi Bubar, Ini 4 Alasan GP Mania Batal Dukung Ganjar Jadi Capres 2024
-
Resmi Bubar! GP Mania Bongkar Alasan Tak Akan Dukung Ganjar Jadi Capres: Bukan Sosok Tepat Lanjutkan Jokowi
-
Peringati HPN 2023, Ganjar Berharap Insan Pers Semakin Mendidik dan Edukatif
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
'Spill' Blueprint Gen Z Ideal Versi Megawati: Cerdas, Melek Politik, dan Merawat Bumi
-
Respons Kejagung Usai Sandra Dewi Cabut Gugatan Keberatan Perampasan Aset
-
Diduga Imbas Tabung Gas Bocor, Wanita Lansia Bos Warung Makan di Penjaringan Tewas Terpanggang
-
Gus Miftah 'Sentil' Soal Kiai Dibully Gara-Gara Es Teh, Publik: Belum Move On?
-
Buron! Kejagung Kejar Riza Chalid, WNA Menyusul di Kasus Korupsi Pertamina
-
Dilema Moral Gelar Pahlawan Soeharto, Bagaimana Nasib Korban HAM Orde Baru?
-
Pria Tewas Terlindas Truk di Pulogadung: Saksi Ungkap Fakta Mengejutkan Soal Utang Kopi
-
Telan Kerugian Rp1,7 Miliar, Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim karena Apa?
-
Divonis 4 Tahun dan denda Rp1 Miliar, Nikita Mirzani Keberatan: Ini Belum Berakhir!
-
Bejat! Pemuda Mabuk di Tasikmalaya Tega Cabuli Nenek 85 Tahun yang Tinggal Sendiri