Suara.com - Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) mengimbau siswa segera menyelesaikan pendaftaran SNBP 2023 lantaran akan ditutup pada 28 Februari 2023 pukul 15.00 WIB.
“SNPMB mengimbau siswa untuk segera melakukan finalisasi hingga tahap cetak kartu dan memastikan seluruh data yang terunggah sudah benar,” demikian dikutip Antara dari akun Instagram resmi @_snpmbbppp di Jakarta, Senin (27/2/2023).
Finalisasi pendaftaran, kata pantia, harus segera dilakukan para siswa termasuk sampai tahap cetak kartu dan memastikan bahwa seluruh data yang telah diunggah sudah benar.
Cara daftar SNBP 2023 bisa dilihat langsung melalui laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ kemudian mengisi data orang tua di halaman “profil”.
Selanjutnya, siswa dapat mengisi dan memilih prodi di halaman “Pilihan” dan kemudian mengisi portofolio di halaman “Portofolio” bagi beberapa prodi yang memang harus menyertakan dokumen portofolio.
Terdapat 11 bidang prodi dalam SNBP yang wajib disertakan portofolio dengan cara buka laman “Portofolio” lalu “Browse" kemudian cari dokumen portofolio yang dituju lalu klik “Simpan”.
Secara rinci, 11 bidang prodi yang diwajibkan menyertakan portofolio saat pendaftaran yaitu tari, musik, seni karawitan, etnomusikologi, teater, fotografi, film dan televisi, seni pedalangan, olahraga, SenDraTaSik serta seni rupa, desain dan kriya.
Sebelas prodi tersebut memiliki ketentuan portofolio masing-masing dan dapat diunduh oleh siswa pada laman resmi SNPMB.
“Peserta wajib menggunakan template file dan dokumen yang disediakan untuk kepentingan proses penilaian,” ujar Panitia
Baca Juga: Update Terbaru Jumlah Siswa yang Sudah Memiliki Akun SNPMB 2023, Ini Sainganmu!
Setelah semua data telah terisi, siswa wajib melakukan finalisasi pendaftaran dengan cara membuka menu “Finalisasi” kemudian siswa harus membaca teks yang terlampir lalu klik ceklis pada tulisan “Saya setuju untuk finalisasi”.
Setelah melakukan klik ceklis, siswa harus klik “Finalisasi” yang kemudian akan muncul tampilan baru lalu klik lagi “Finalisasi” hingga akhirnya data pendaftaran SNBP 2023 sudah difinalisasi.
“Pastikan portofolio sudah terunggah sesuai dengan ketentuan pada saat peserta melakukan proses pendaftaran hingga cetak kartu,” kata Panitia SNPMB.
Proses pendaftaran dinyatakan selesai apabila siswa sudah melakukan finalisasi atau cetak kartu peserta dan setelah finalisasi siswa tidak bisa melakukan perubahan data dengan alasan apapun.*
Berita Terkait
-
Sempat Gagal Daftar, Alhamdulillah, Ribuan Siswa Bisa Ikut SNBP 2023, Kemendikbud Beri Kesempatan Pengisian PDSS hingga 22 Februari!
-
Bingung, Daftar KIP Kuliah Dulu atau SNBP Dulu?
-
Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka Tahun 2023 Telah Dibuka, Cek Linknya di Sini!
-
72 Ribu Siswa Sudah Bisa Cetak Kartu Peserta SNPMB 2023, Pendaftaran Ditutup 11 Hari Lagi!
-
Update Terbaru Jumlah Siswa yang Sudah Memiliki Akun SNPMB 2023, Ini Sainganmu!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Tinggi Muka Air Laut di Pasar Ikan Jakut Siaga 1, Empat Pompa Dikerahkan Antisipasi Banjir Rob
-
Mentan Tegaskan Harga Pangan Stabil dan Produksi Surplus, Bantah Isu MBG Picu Kenaikan Harga
-
Program MBG Terancam Krisis Ahli Gizi, Pemerintah Janjikan Status PNS dan Percepatan Sertifikasi
-
PERSAGI Siapkan Lulusan Ahli Gizi untuk Perkuat Program Makan Bergizi Gratis
-
Hadapi Musim Hujan, Pemprov DKI Alokasikan Rp3,89 Triliun untuk Mitigasi Banjir
-
Banjir Rob Rendam Jalan Depan JIS, Petugas Gabungan Lakukan Penanganan Ini
-
Nadiem Calon Tersangka Korupsi Google Cloud di KPK, Kuasa Hukum Membantah
-
Kementan Targetkan Indonesia Mandiri Vaksin Hewan, Fasilitas di Surabaya Akan Ditingkatkan
-
KPK Akhirnya Ambil Alih Kasus Korupsi Petral dari Kejagung, Apa Alasannya?
-
KPK Selidiki Korupsi Google Cloud, Kuasa Hukum Bantah Nadiem Makarim Terlibat