Suara.com - Penelusuran Kementerian Keuanga terhadap pejabat dengan gaya hidup mewah dan rekening "gendut" kembali menemukan fakta baru. Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono rupanya telah diincar oleh Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK).
Pasalnya, PPATK menemukan transaksi tidak wajar dari rekening Andhi. Tak hanya itu, warganet juga ramai membahas soal anak dari Kepala Bea Cukai Makassar yang kerap memamerkan gaya hidup mewah.
Pihak PPATK sendiri mengaku sudah menemui banyak temuan dari rekening Andhi sejak tahun 2022 lalu.
"Kami sudah mengirimkan HA (hasil analisis) ke KPK sejak awal 2022-an soal transaksi yang bersangkutan (Andhi)," kata Kepala PPATK Ivan Yustiavandana dikonfirmasi wartawan pada Rabu (08/07/2023).
Sosok Andhi pun kini menjadi sorotan. Lalu, siapa sebenarnya Andhi Pramono?
Andhi Pramono sempat bercerita soal kehidupannya di Youtube 55 TV. Andhi sendiri mengungkap bahwa dirinya lahir di Salatiga dan menghabiskan masa kecilnya di sana.
Kemudian Andhi memilih menempuh pendidikan di Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) di Prodi DIII Keuangan Kepabeaan dan Cukai.
Pria yang lahir pada 4 Juni 1975 silam ini juga memiliki sejumlah prestasi. Ia berhasil meraih gelar doktor di bidang Manajemen Pendidikan dari Universitas Negeri Jakarta. Usai menyelesaikan pendidikannya di tahun 1997, Andhi diketahui pernah bertugas sebagai pelaksana bea cukai.
Ia pun dimutasi ke Pulau Batam dan memilih melanjutkan pendidikan di STIE Ibnu Sina Batam. Sosoknya berhasil mendapat gelar Sarjana Ekonomi saat lulus pada tahun 2011.
Kehidupannya sebagai pegawai Kepabeaan dan Cukai ternyata tak membuatnya getar. Ia pun melanjutkan pendidikannya di S2 Manajemen SDM Universitas Bhayangkara-PTIK.
Gelar magister yang ia dapatkan pun berhasil membawanya ke pangkat lebih tinggi. Seusai berhasil menyelesaikan pendidikan magisternya, ia juga kembali mengejar gelar doktor Manajemen Pendidikan di Universitas Negeri Jakarta.
Kasus Rafael Alun sebagai pejabat DJP Kemenkeu dengan harta bernilai fantastis pun berimbas kepada Andhi. Andhi yang diketahui memiliki seorang putri yang kerap kali memamerkan kehidupan mewahnya saat berlibur ke luar negeri kini menjadi sorotan publik.
Andhi sendiri diketahui melaporkan LHKPN nya terakhir kali di tahun 2021 dengan nilai harta sebesar Rp 13,7 miliar.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
Terbaru! Kepala Bea Cukai Makasar Andhi Pramono Jadi Sorotan Warganet, Diduga Miliki Harta Tak Wajar Sama Seperti Rafael Alun
-
Wow! Kepala Bea Cukai Makassar Diduga Pakai Jam Tangan Mewah Ratusan Juta
-
Intip Gaya Hidup Mewah Anak Kepala Bea Cukai Makassar dan Istri yang Menjadi Sorotan Warganet
-
Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono Diduga Kenakan Jam Tangan Mewah Ratusan Juta, Apa Bedanya Sih dengan yang Murah?
-
Kepala Bea Cukai Makassar Pakai Jam Tangan Rolex Rp368 Juta, Netizen: Siap-siap Dicopot dari Jabatan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
PVRI: Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Tanda Kembalinya Bayang-Bayang Orde Baru?
-
Perkuat Ekosistem Bisnis, BNI dan Anak Usaha Dorong Daya Saing UMKM di wondr JRF Expo
-
Dosen Merapat! Kemenag-LPDP Guyur Dana Riset Rp 2 Miliar, Ini Caranya
-
Lewat Bank Sampah, Warga Kini Terbiasa Daur Ulang Sampah di Sungai Cisadane
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas
-
Atap Arena Padel di Meruya Roboh Saat Final Kompetisi, Yura Yunita Pulang Lebih Awal
-
Hadiri Konferensi Damai di Vatikan, Menag Soroti Warisan Kemanusiaan Paus Fransiskus
-
Nyaris Jadi Korban! Nenek 66 Tahun Ceritakan Kengerian Saat Atap Arena Padel Ambruk di Depan Mata
-
PLN Hadirkan Terang di Klaten, Wujudkan Harapan Baru Warga di HLN ke-80
-
Geger KTT ASEAN: Prabowo Dipanggil Jokowi, TV Pemerintah Malaysia Langsung Minta Maaf