Suara.com - Reaksi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi saat ditanya soal intimidasi kepada orang tua TikToker Bima menjadi viral. Pasalnya, orang nomor satu di Lampung itu tampak 'sewot' saat memberikan jawaban.
Cuplikan video terkait respons Gubernur Arinal itu sendiri salah satunya dibagikan oleh akun Twitter @yusu*****dum.
"Ditanya soal intimidasi terhadap orang tua Bima, Gubernur Lampung: Ya tanya aja sama orang tuanya Bima, kau ini!" tulis akun ini dengan emoji tertawa, Senin (17/4/2023).
Dalam video, terlihat Gubernur Arinal tengah berjalan keluar dari suatu gedung ke arah mobil. Di luar ia sudah ditunggu kerumunan awak media yang menanyakan soal keributannya dengan TikToker Bima, salah satu warga Lampung.
Salah satu wartawan pun menanyakan kebenaran terkait apakah Gubernur Arinal benar melakukan intimidasi kepada orang tua Bima, seperti yang diceritakan Bima dalam curhatannya.
"Terkait pemberitaan nasional Pak Gub, terkait Gubernur Lampung sempet melakukan intimidasi kepada orang tua Bima, tanggapannya gimana pak? Yang beredar saat ini pak Gub?" tanya seorang wartawan.
Mendengar itu, Arinal justru langsung memberikan jawaban yang sewot. Ia malah meminta publik untuk menanyakan langsung hal itu kepada orang tua Bima, bukan dirinya.
"Ya tanya aja sama orang tuanya Bima, kamu itu," jawab Gubernur Arinal sambil terus melanjutkan jalannya.
Wartawan pun tidak menyerah dan terus mencecar Gubernur Lampung untuk mengkonfirmasi terkait intimidasi terhadap ortu Bima. Namun, sang gubernur justru pura-pura tidak mengerti dan berjalan hingga masuk mobil.
"Artinya apa benar pak Gub? Apakah benar pak Gub? Apakah benar pak Gub?" cecar wartawan.
"Apa?" tanya Gubenur Arinal sambil setengah tersenyum.
Sontak, respons Gubernur Lampung itu dalam menanggapi kabar terkait intimidasi terhadap Bima ramai menuai sorotan warganet. Tak sedikit yang mengkritiknya, bahkan ada juga warganet yang sampai nyebut.
"Saya istigfar nonton ini," sahut warganet.
"Ada apa dengan Lampung, kenapa kok bisa milih Gubernur yang katanya mantan preman?" tanya warganet.
"Dari raut wajahnya sudah ketahuan dia arogan dan emosional, ngerasa dirinya tinggi. Semoga ada jalan dari Tuhan untuk memakaikan baju orange ke dia, pingin liat masih arogant gak," kritik warganet.
Berita Terkait
-
Giliran Gaya Hidup Mewah Kepala Dinkes Lampung yang Dirujak Netizen, Suka Pamer Hermes: Yok Mudahin Kerja KPK
-
Kocak! Cowok Marahi Pacarnya Gegara Salah Arahkan Google Map, Tujuan Semarang Jadi Pemalang
-
WOW, Puisi Konsonan Langit Vicky Prasetyo Mendadak Mejeng di Instagram Mark NCT !!
-
Menelusuri Jejak Karier Gubernur Lampung: Ngaku Dulu Sempat Jadi Preman
-
CEK FAKTA: Tiktoker Bima Yudho Diancam Dibunuh Usai Kuliti Borok Lampung, Hotman Paris Turun Tangan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Tegaskan Kedaulatan NKRI dan Tolak Intervensi Asing atas Venezuela
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Desak Pilkada Tetap Langsung Dipilih Rakyat, Usul Ada E-voting
-
Polisi Periksa 12 Saksi Kasus Teror DJ Donny dan Influencer, Kapan Pelaku Ditangkap?
-
Ketua KONI Ponorogo Diperiksa KPK Terkait Dugaan Korupsi Bupati Nonaktif Sugiri Sancoko
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital