Suara.com - Saat menjenguk orang sakit, kita harus melakukannya dengan adab kesopanan. Sebab, orang sakit sedang dalam keadaan sensitif hatinya, dibutuhkan kehati-hatian dalam bersikap dan berbicara. Ada doa untuk orang sakit dan adab saat menjenguk yang sebaiknya kita terapkan.
Berikut ini adalah bacaan doa untuk orang sakit dan adab saat menjenguk. Daripada kita membicarakan sesuatu hal yang tidak perlu saat menjenguk seseorang, alangkah baiknya jika kita mendoakan dan memberikan ketenangan lahir dan batin.
Sebagaimana diungkapkan oleh Abu Ishaq As-Syirazi dalam Kitab Al-Muhadzdzab,“Dan disunahkan menjenguk orang sakit karena didasarkan pada hadits riwayat Al-Bara` bin ‘Azib ia berkata, ‘Rasulullah SAW telah memerintahkan kami untuk mengiringi jenazah dan menjenguk orang sakit."
Secara spiritual, kita dapat mendukung roh si sakit untuk menjadi lebih kuat dengan mengirim doa kepadanya. Praktekkan bacaan doa berikut saat menjenguk orang sakit.
Laa yaksa thohuurun in syaa Allah
"Tidak mengapa, semoga sakitmu menghapuskan dosa-dosamu. Insya Allah." (HR Bukhari).
Bisa juga dengan doa berikut ini:
Allaahumma rabban naasi, adzhibil ba'sa. Isyfi. Antas syaafi. Laa syaafiya ill anta syifaa'an l yughaadiru saqaman.
Artinya: "Tuhanku, Tuhan manusia, hilangkanlah penyakit. Berikanlah kesembuhan karena Kau adalah penyembuh. Tiada yang dapat menyembuhkan penyakit kecuali Kau dengan kesembuhan yang tidak menyisakan rasa nyeri."
Baca Juga: CEK FAKTA: Aurel Hamil, Geni Faruk Ogah Beri Selamat Membuat Krisdayanti Sakit Hati
Adab saat menjenguk
Adab menjenguk orang sakit dijelaskan oleh NU bahwa kita pun harus menjaga perasaannya. Berikut beberapa hal yang sebaiknya kita lakukan ketika menjenguk orang sakit.
1. Tidak berlama-lama di ruangan perawatannya agar dia bisa istirahat.
2. Datang di jam jenguk jika dia dirawat di rumah sakit dan jangan berisik.
3. Minimalisir pertanyaan, tengok saja tanpa banyak bertanya adalah hal yang baik supaya tidak menyusahkan hatinya.
4. Seseorang yang sakit butuh banyak dukungan moral dan mental, jadi bersikaplah positif seperti biasa, jangan memberikan atau mengucapkan kata-kata yang menjurus ke rasa kasihan.
5. Apabila keluarganya menghidangkan makanan, sebaiknya menahan diri untuk tidak memakannya untuk menghormati dia yang sedang sakit, terutama jika dia dalam kondisi sedang tidak enak makan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu