Suara.com - Doa qunut merupakan doa yang biasa dibaca oleh umat Islam saat melaksanakan sholat subuh. Doa qunut dibacakan setelah i'tidal pada raka'at kedua sholat subuh. Sudahkah kamu tahu bacaan doa qunut subuh?
Amalan doa qunut selain dibaca pada saat sholat subuh juga dibaca pada saat pertengahan bulan ramadhan atau malam ke 15 di bulan ramadhan. Biasanya doa qunut dibaca ketika melaksanakan sholat tarawih berjamaah. Umumnya, imam membaca doa qunut dengan suara lantang dan makmum mengaminkan.
Anjuran membaca doa qunut ini tertuang juga dalam hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad dan Abd Raziq yang bunyinya sebagai berikut:
"Anas bin Malik menyebutkan, 'Rasulullah SAW senantiasa melakukan qunut pada salat subuh sampai beliau meninggal dunia."
Lantas, bagaimana bacaan doa qunut? Simak informasinya berikut ini.
Bacaan Doa Qunut dan Artinya
Allahummahdini fi man hadait, wa ‘afini fi man ‘afait, wa tawallanî fi man tawallait, wa barikli fi ma a‘thait, wa qini syarra ma qadhait, fa innaka taqdhi wa la yuqdha ‘alaik, wa innahu la yazillu man walait, wa la ya‘izzu man ‘adait, tabarakta rabbana wa ta‘alait, fa lakal hamdu a’la ma qadhait, wa astagfiruka wa atubu ilaik, wa shallallahu ‘ala sayyidina muhammadin nabiyyil ummiyyi wa ‘ala alihi wa shahbihi wa sallam
Artinya: "Ya Allah tunjukkanlah kepadaku sebagaimana mereka yang telah Engkau tunjukkan. Dan berilah kesehatan kepadaku sebagaimana mereka yang Engkau telah berikan kesehatan. Dan peliharalah aku sebagaimana orang yang telah Engkau peliharakan. Dan berilah keberkahan bagiku pada apa-apa yang telah Engkau karuniakan. Dan selamatkan aku dari bahaya kejahatan yang Engkau telah tentukan. Maka, sesungguhnya Engkaulah yang menghukum dan bukan kena hukum. Maka, sesungguhnya tidak hina orang yang Engkau pimpin.Dan tidak mulia orang yang Engkau memusuhinya. Maha Suci Engkau wahai Tuhan kami dan Maha tinggi Engkau. Maha bagi Engkau segala pujian di atas yang Engkau hukumkan. Ku memohon ampun dari Engkau dan aku bertaubat kepada Engkau. (Dan semoga Allah) mencurahkan rahmat dan sejahtera ke atas junjungan kami Nabi Muhammad, keluarga dan sahabatnya."
Demikian informasi bacaan doa qunut dan artinya yang bisa diamalkan saat solat subuh. Semoga informasi ini bermanfaat.
Baca Juga: Cara Sholat Subuh Lengkap dengan Bacaannya, Wajib Kamu Ketahui!
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Macet Parah di Grogol, Sebagian Layanan Transjakarta Koridor 9 Dialihkan via Tol
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah
-
Greenland Punya Tambang Melimpah, Trump Ngotot Mau Caplok Usai Serang Venezuela
-
Istana Prihatin Atas Teror Terhadap Influencer, Minta Polisi Lakukan Investigasi
-
Percepat Pemulihan Sumatra, Prabowo Bentuk Satgas Khusus Dipimpin Tito Karnavian
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?