Suara.com - Wakil Bupati Rokan Hilir, Provinsi Riau, Sulaiman digerebek kepolisian di sebuah hotel mewah bintang lima di wilayah Pekanbaru bersama seorang wanita PNS pada Kamis (25/5/2023) malam. Bukan istri sah Sulaiman, wanita inisial DRS itu adalah Kabid Pengendalian dan Penerimaan Dispenda Rokan Hilir.
Sulaiman dan DRS sendiri terciduk melalui operasi rutin yang digelar Ditreskrimum Polda Riau. Setelah diamankan, keduanya dimintai keterangan lebih lanjut oleh penyidik.
Tengah jadi sorotan, intip gaji wakil Bupati Rokan Hilir Riau yang digerebek di hotel bintang lima berikut ini.
Gaji Wakil Bupati Rokan Hilir
Sulaiman dilantik jadi Wakil Bupati Rokan Hilir pada 8 Juni 2021. Selama jadi Wakil Bupati Rokan Hilir, Sulaiman mendapat gaji pokok setiap bulan sesuai peraturan pemerintah.
Dari Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 59 Tahun 2000, ada 4 ketentuan gaji pokok yang akan didapat oleh kepala daerah serta wakilnya tiap bulan.
Besar gaji pokok yang diterima kepala daerah provinsi setiap bulannya sebesar Rp3 juta, sedangkan wakil kepala daerah provinsi mendapat Rp2,4 juta.
Sementara itu gaji pokok yang diterima kepala daerah kota atau kabupaten tiap bulan sebesar Rp2,1 juta sedangkan wakil daerah kota atau kabupaten mendapat Rp1,8 juta.
Berdasarkan ketentuan itu, gaji pokok yang diterima oleh Sulaiman setiap bulan selama menjabat sebagai Wakil Bupati Rokan Hilir sebesar 1,8 juta rupiah. Walau begitu, gaji pokok yang diterima setiap bulan oleh Sulaiman selama menjabat sebagai Wakil Bupati Rokan Hilir itu belum termasuk tunjangan pejabat.
Baca Juga: Prahara Wabup Rohil Sulaiman Ngamar Bareng PNS: Pamit Antar Jemaah Haji, Ini Reaksi Istri
Di sisi lain berdasarkan Laporan Hasil Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Sulaiman memiliki harta kekayaan sebesar Rp2,18 miliar. Total harta kekayaan itu dilaporkan Sulaiman pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) per 31 Desember 2022.
Profil Singkat Sulaiman
Sulaiman Azhar atau akrab disapa Haji Leman merupakan politikus NasDem yang berusia 42 tahun. Dia sebelumnya bertugas di Badan Pendapatan Daerah Rokan Hilir.
Sulaiman merupakan suami dari Sari Eka Rahmi sekaligus ayah dari 2 orang anak. Dia menyelesaikan pendidikan S1 di UIN Sunan Gunung Djati Bandung kemudian melanjutkan studi S2 Tata Negara di Universitas di Riau.
Jauh sebelumnya, Sulaiman adalah seorang santri pondok di berbagai pesantren, mulai dari Bogor, hingga Bandung, Jawa Barat. Masa muda Sulaiman diisi dengan berbagai organisasi pemuda masjid.
Latar belakang itulah yang membawa Sulaiman pada karier di Kementerian Agama Rokan Hilir. Kariernya kemudian perlahan naik setelah Sulaiman dipindah ke Badan Pendapatan Daerah.
Berita Terkait
-
Prahara Wabup Rohil Sulaiman Ngamar Bareng PNS: Pamit Antar Jemaah Haji, Ini Reaksi Istri
-
IPW Kritik Polda Riau Gerebek Wabup Rohil Ngamar di Hotel: Bukan Polisi Syariah
-
Wakil Bupati Rokan Hilir Digerebek Bersama Perempuan Dalam Hotel Punya Latar Belakang Pendidikan Agama
-
Sosok Dona, Ibu Kabid Cantik Kepergok 'Ngamar' Bareng Wabup Rohil Di Hotel Ternyata Lulusan IPDN
-
Cerita Lengkap Wabup Rokan Hilir Digerebek Polisi Saat Sedang Enak-Enak dengan Anak Buah di Hotel
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta