Suara.com - Salah satu rangkaian upacara Hari Raya Waisak 2023 adalah pengambilan api dharma Mrapen di Desa Manggarmas, Kabupaten Grobogan. Acara tersebut berlangsung hari ini, Jumat 2 Juni 2023. Nah, untuk menyaksikannya anda dapat mengkases link live streaming Pengambilan Api Dharma Waisak 2023 berikut.
Link live streaming Pengambilan Api Dharma Waisak 2023 disediakan oleh DPP Walubi (Perwakilan Umat Buddha Indonesia) melalui kanal YouTube resminya.
Adapun link live streaming Waisak 2023 tersebut adalah:
https://www.youtube.com/watch?v=WsOYOosB9Mg
Selain itu, anda juga bisa menyaksikan live streaming acara Hari Raya Waisak lainnya di kanal-kanal resmi penyelenggara, di antaranya:
- Youtube DPP Walubi: https://www.youtube.com/@dppwalubi/streams
- Instagram Borobudur Park: https://www.instagram.com/borobudurpark/
- Instagram Waisak Nasional: https://www.instagram.com/waisak.nasional/
- Instagram injourney.id: https://www.instagram.com/injourney.id/
Api Abadi Mrapen di Desa Manggarmas, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah adalah fenomena alamiah di mana gas alam menembus permukaan dan terbakar secara terus-menerus. Tempat ini juga menjadi tempat pengambilan Api Dharma yang digunakan dalam perayaan Waisak oleh perwakilan majelis Buddha.
Menurut informasi dari Kementerian Agama, pengambilan Api Dharma di Mrapen merupakan bagian dari perayaan Tri Suci Waisak yang diadakan setiap tahun. Para Bikkhu, perwakilan majelis Buddha, dan umat Buddha berkumpul untuk mengikuti prosesi pengambilan Api Dharma dari Api Abadi Mrapen.
Menurut laman Pemerintah Kabupaten Temanggung, dalam ritual Puja Bakti, setiap Majelis Agama Buddha melakukan tindakan persembahan sesuai tradisi mereka.
Para Bikkhu menyalakan lilin-lilin berwarna di altar, masing-masing warna memiliki makna simbolis, seperti biru untuk bakti, kuning untuk kebijaksanaan, merah untuk kasih sayang, putih untuk kesucian, dan oranye untuk semangat. Kemudian, perwakilan majelis membacakan paritta suci dengan khidmat.
Baca Juga: Apakah Tanggal 2 Juni Libur atau Cuti Bersama? Cek Aturan Pemerintah dan Instansi Swasta
Setelah itu, Bikkhu, panitia Waisak, dan peserta acara akan menuju ke sumber api abadi yang terletak di dekat Batu Bobot Peninggalan Sunan Kalijaga Abad XV.
Sebelum mengambil Api Dharma, mereka akan membakar kemenyan sebagai tanda dimulainya prosesi pengambilan api dari Api Abadi Mrapen. Api Dharma kemudian dinyalakan dengan obor oleh masing-masing perwakilan majelis Buddha dan dibawa ke dalam mobil bak terbuka.
Setelah pengambilan api, acara dilanjutkan dengan pengambilan air berkah Tri Suci Waisak di Umbul Jumprit, Kabupaten Temanggung. Pengambilan Air Berkah di Umbul Jumprit akan dilaksanakan pada hari berikutnya, yaitu Sabtu 3 Juni 2023.
Air berkah ini nantinya akan ditempatkan di Candi Mendut dan disucikan oleh para Bhiksu, Sangha, dan rohaniwan terkait.
Rangkaian acara peringatan Hari Raya Tri Suci Waisak 2567 BE/2023 yang akan diadakan meliputi:
- Acara Bakti Sosial Pengobatan Gratis pada tanggal 30 dan 31 Mei 2023.
- Pengambilan Api Dharma di Mrapen, Grobogan, dan Ritual pensakralan di Candi Mendut pada tanggal 2 Juni 2023.
- Pengambilan Air Berkah di Umbul Jumprit, Temanggung, dan Ritual pensakralan Candi Mendut pada tanggal 3 Juni 2023.
Acara Kirab Waisak Candi Mendut ke Candi Borobudur, Detik-Detik Waisak, Pradaksina Candi Borobudur, dan Pelepasan Lampion Waisak pada tanggal 4 Juni 2023.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Jadi Saksi Ahli di Kasus Ijazah Jokowi, Rocky Gerung: Ijazahnya Asli, Orangnya yang Palsu!
-
Tok! DPR Sahkan Adies Kadir sebagai Hakim MK, Gantikan Inosentius Samsul
-
Eks Wamenaker Noel Beri Peringatan ke Purbaya, KPK: Bisa Jadi Misinformasi di Masyarakat
-
Durhaka! Anak di Lombok Tega Bakar Ibu Kandung, Jasadnya Dibuang di Tumpukan Sampah
-
DPR Ubah Agenda Paripurna, Masukkan Penetapan Adies Kadir sebagai Calon Hakim MK
-
Jelang Diperiksa Polisi, Rocky Gerung akan Jelaskan Metodologi Penelitian Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Bawa HP dan Google Drive, Ahok Siap Buka-bukaan di Sidang Korupsi Pertamina Rp285 T
-
DPR Gelar Rapat Paripurna Hari Ini, Keponakan Prabowo Bakal Disahkan Jadi Deputi Gubernur BI
-
POLLING: Lihat Begal Beraksi, Kamu Pilih Minggir atau Tabrak?
-
Nadiem Diduga Andalkan 'Circle' di Kemendikbud, Jaksa: Korupsi Laptop Bikin IQ Anak Jeblok