Suara.com - Bakal calon presiden dari PDIP, PPP, Hanura dan Perindo, Ganjar Pranowo didukung maju di Pilpres 2024 oleh para relawan yang bernama Relawan Gapura Nusantara (RGN) di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (10/6/2023).
Relawan tersebut terdiri dari purnawirawan unsur TNI atau Polri, akademisi, Youtuber, artis, politikus lintas partai, srikandi, dan milenial. Selain Ganjar, Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah juga hadir di dalam deklarasi tersebut.
Ketua Dewan Pembina RGN Laksamana TNI (Purn) Bernard Kent Sondakh menyampaikan, kehadiran relawan ini dimulai dari keprihatinan dirinya bersama sejumlah tokoh di tahun 2021, akan aksi radikalisme, terorisme dan intoleran.
Karena semangat ingin menghentikan sejumlah hal tersebut, kata dia, pihaknya ingin terus menjaga Indonesia agar terjauhi dari hal tersebut.
"Dalam diskusi-diskusi lanjut, tibalah siapa capres yang bisa meneruskan kepemimpinan Presiden Jokowi? Bukan hanya dari aspek melanjutkan pembangunan Jokowi, tapi yang berani dan tegas menghadapi radikalisme, terorisme, dan intoleran,” kata Bernard.
Dalam kesempatan yang sama, Pegiat media sosial yang juga Relawan Gerakan Nusantara (RGN) Rudi S Kamri mengaku pihaknya merasa optimis Ganjar bisa memenangi Pilpres 2024.
"Beliau tak mau mengorupsi waktu beliau sebagai Gubernur Jawa Tengah. Ini semakin menambah keyakinan kami sebagai presiden ke-8, karena beliau tegak lurus untuk amanah rakyat,” katanya.
“Kita optimis Ganjar Pranowo menang Pilpres 2024,” sambungnya.
Ia menyebut, acara hari ini dihadiri 1.200 relawan. Yang terdiri dari purnawirawan TNI-Polri, akademisi, politikus partai, milenial, dan elemen lainnya.
Baca Juga: Rayu Demokrat Gabung, PDIP Pamer Elektoral Ganjar Melejit Usai Deklarasi Capres
"Dari Bali, Bandung, Malang, kemudian Surabaya, Yogyakarta, Batam, Lampung dan lainnya,” tuturnya.
Deklarasi dukungan dari Relawan Gapura Nasional dibacakan, yang isinya:
“Kami relawan Gapura Nusantara yang berasal dari lintas komunitas dan profesi dengan kesungguhan hati menyatakan:
1. Bertekad menjaga dan mempertahankan 4 konsensus dasar berbangsa dan bernergara yaitu Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945 Negara Republik Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika.
2. Memaksimalkan kinerja dan kegiatan nyata melalui media sosial maupun kegiatan secara langsung agar tercipta dukungan positif masyarakat.
3. Mewujudkan visi misi dan aksi melalui cara cara positif dan beradab melawan kampanye gelap dengan mengedepankan nilai-nilai moral dan etika.
Berita Terkait
-
PDIP Ungkap Dua Persoalan Utama Jadi Fokus Ganjar Pranowo Jika Terpilih Presiden, Kader Demokrat: Masih Ada Waktu Pembuktian di Jawa Tengah...
-
Dikenal Religius, PPP Mau Sandiaga Uno Jadi Cawapresnya Ganjar di Pilpres 2024
-
Sabtu Pagi, Ganjar Pranowo Hadiri Deklarasi Purnawirawan TNI-Polri 'Gapura Nusantara' yang Mendukungnya di Pilpres 2024
-
Harapan PPP: Sandiaga Uno Calon Wakil Presiden Ganjar Pranowo
-
Denny Siregar Sebut Ada Satu Partai yang akan Gabung Berkoalisi dengan PDIP Usung Ganjar Pranowo, Siapakah?
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Rawan Tumbang Saat Hujan Deras, Pemprov DKI Remajakan Puluhan Ribu Pohon di Jakarta
-
APBD Dipangkas, Dedi Mulyadi Sebut ASN Jabar Bakal Puasa Tahun Depan