Suara.com - Nilai Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023 menjadi faktor penting setiap siswa dalam memperoleh perguruan tinggi negeri (PTN) idaman. Namun bagaimana cara melihat nilai UTBK 2023 yang tidak lulus? Apakah sertifikat UTBK bisa berlaku?
Pada dasarnya baik lulus maupun tidak, cara melihat nilai UTBK bisa dilakukan dengan langkah-langkah yang sama. Bagi siswa yang tidak lulus pun tak perlu berkecil hati, karena sertifikat UTBK masih bisa digunakan untuk mendaftar PTN lewat jalur mandiri.
Cara melihat nilai UTBK SNBT 2023 bisa diakses melalui laman https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
Klik laman tersebut kemudian masukkan 12 digit nomor peserta UTBK SNBT 2023. Kemudian lengkapi data berupa tanggal lahir kemudian klik Lihat Hasil. Nilai skor UTBK akan muncul dalam laman tersebut.
Selain nilai UTBK, akan muncul pula pada layar informasi data diri seperti nomor peserta, nama, tanggal lahir, nama PTN penerima, dan nama program studinya. Informasi data diri di atas akan muncul bagi peserta yang lolos tes. Namun bagi peserta yang tidak lolos tes, maka informasi yang muncul hanya nama serta nomor peserta saja. Namun, skor tetap dapat dilihat dengan mengunduh sertifikat.
Cara Unduh Sertifikat UTBK SNBT 2023
Bagi semua peserta UTBK SNBT 2023 yang lolos maupun tidak, nantinya akan mendapat sertifikat dan dapat mengunduhnya. Adapun cara unduh sertifikat UTBK SNBT 2023 yakni seperti berikut ini.
1. Pertama-tama, buka situs https://snbt.bppp.kemdikbud.go.id
2. Lalu, masukan no peserta UTBK SNBT 2023 dan tanggal lahir
Baca Juga: Cara Hitung Rata-rata Nilai UTBK 2023 untuk Daftar Masuk Perguruan Tinggi
3. Kemudian, klik “lihat hasil”
4. Selanjutnya, akan muncul pada layar e-sertifikat UTBK SNBT 2023
5. Setelah itu, klik “unduh atau download”
Sebagai informasi tambahan, jika peserta tidak lolos tes, maka bisa ikut pendaftaran jalur mandiri di perguruan tinggi negeri maupun swasta. Jika terkendala biaya, maka coba untuk mencari informasi beasiswa yang biasanya disediakan perguruan tinggi terkait. Di samping beasiswa, beberapa perguruan tinggi juga menyediakan kuota khusus jalur afirmasi sehingga masih terbuka peluang bagi kalangan ekonomi menengah ke bawah.
Pilihan lainnya jika tidak lolos tes dan ingin daftar kuliah, maka bisa mengikuti pilihan gap year. Sepanjang periode gap year, kamu bisa mempersiapkan diri mengikuti UTBK tahun depan. Atau bisa juga ikut magang, kursus, buka usaha, maupun melakukan kegiatan lainnya yang manfaat lainnya.
Demikian informasi mengenai cara cek pengumuman UTBK SNBT 2023 lengkap dengan jadwal pengumuman hasil tes dan cara mengunduh sertifikat hasil tes. Sertifikat hasil tes sendiri dapat diunduh maksimal pada 30 Juni 2023. Semoga informasi ini bermanfaat!
Berita Terkait
-
Cara Hitung Rata-rata Nilai UTBK 2023 untuk Daftar Masuk Perguruan Tinggi
-
Cara Melihat Skor UTBK SNBT 2023 dan Link Download Sertifikatnya
-
Dibuka Hari ini, Simak Link dan Cara Unduh Sertifikat UTBK SNBT 2023
-
Cara Melihat Nilai Skor UTBK SNBT 2023, Akses Website Ini
-
Cara Download Sertifikat UTBK-SNBT 2023 di 38 Link Resmi, Mulai Unduh Hari Ini Pukul 15.00 WIB
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
-
Diduga Disambar Petir, Lantai 5 Tzu Chi School PIK Terbakar: Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!