Suara.com - Mulai hari ini, Senin (26/6/2023), peserta bisa melihat nilai UTBK SNBT 2023 dan mengunduhnya. Yuk simak link dan cara unduh sertifikat UTBK SNBT 2023 di bawah ini.
Merangkum berbagai sumber, sebelumnya peserta UBTK SNBT 2023 sudah bisa melihat pengumuman hasil seleksi pada Selasa (20/6/2023) namun tak bisa melakukan pengunduhan.
Jadwal unduh sertifikat UTBK SNBT 2023 dimulai pada hari ini hingga 30 Juni mendatang. Berikut tata caranya.
Cara Unduh Sertifikat UTBK SNBT 2023
- Masuk ke laman web SNPMB dengan alamat
https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id - Masuk ke akun dengan mengeti alamat email dan kata sandi
- Klik "Sign In" lalu "Pendaftaran UTBK-SNBT"
- Klik "Sertifikat UTBK" lalu tunggu hingga halaman sertifikat muncul
- Klik "Unduh Sertifikat Hasil" Terakhir
- Simpan file PDF sertifikat UTBK SNBT 2023.
Peserta juga bisa mengunduh sertifikat melalui tautan pengumuman hasil seleksi SNBT berikut ini:
- Masuk ke website pengumuman hasil seleksi UTBK SNBT 2023
- Ketik nomor peserta dan tanggal lahir di kolom yang disediakan
- Beri tanda centang pada pernyataan yang menyatakan bila ditemukan kecuranga, maka status penerimaan dibatalkan
- Klik "Lihat Hasil"
- Sertifikat UTBK SNBT 2023 akan muncul
- Pilih "Unduh".
Fungsi Sertifikat UTBK SNBT
Bagi peserta yang lolos, sertifikat UTBK SNBT adalah salah satu persyaratan berkas daftar ulang tapi untuk yang belum lolos, sertifikat bisa dipakai untuk daftar perguruan tinggi yang buka jalur nilai UTBK.
Sementara itu, simak informasi 5 Perguruan Tinggi Negeri yang buka jalur Mandiri dengan nilai UTBK di bawah ini.
1. Universitas Padjadjaran
Baca Juga: Link Cek Nilai UTBK SNBT 2023 Download Sertifikat
UNPAD membuka pendaftaran jalur mandiri dengan nilai UTBK hingga tanggal 26 Juni 2023 pukul 16.00 WIB. Untuk ikut Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran (SMUP) jalur nilai ujian dibutuhkan biaya Rp 100 ribu.
2. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
Pendaftaran jalur mandiri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dengan nilai UTBK masih dibuka sampai 4 Juli 2023. Siapkan dana senilai Rp 250 ribu untuk mengikuti tes ini.
3. Universitas Negeri Semarang
Pendaftaran jalur mandiri Unnes dengan nilai UTBK dibuka sampai Kamis, 6 Juli 2023 untuk peserta didik prodi D3 dan S1.
Untuk di prodi SOSHUM dipungut biaya Rp 300 ribu dan prodi SAINTEK Rp 350 ribu dengan tambahan Rp 150 ribu jika ada syarat ujian keterampilan, seperti pada prodi olahraga dan seni.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!